Politisi PKS, Sam Fuad Usung Pembenahan Pendidikan Dan Kesehatan di Pilkada Kota Malang

Yona Arianto

NewsPemerintahan

Sam Fuad
Ahmad Fuad Rahman Bacawali Kota Malang saat diskusi di markas PWI Malang Raya.(foto : Doc PWI Malang Raya)

Malang, Tugujatim – Sektor Pendidikan dan kesehatan diusung oleh Ahmad Fuad Rahman seorang politisi dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) saat maju Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Malang, November mendatang.

Menurut Sam Fuad sapaan akrabnya hal penting dalam pelayanan di dua sektor itu yang perlu diperhatikan adalah validasi database. Ia menilai data warga Kota Malang benar-benar harus dipastikan by name by addres.

“Permasalahannya database ini tidak valid, pemerintah akan kesulitan kala menangani kemiskinan. Pengalaman saya di DPRD Kota Malang saat di komisi D kendalanya seperti itu. Versi BPS dengan versi kita jauh berbeda. Yang benar yang mana kita juga bingung,” ujar Fuad saat hadir dalam diskusi bersama PWI Malang Raya, Rabu (12/6/24) kemarin.

Lebih lanjut Fuad mengatakan jika pemerintah memiliki data valid, maka ke depannya dalam menangani permasalahan di Kota Malang tidak akan mengalami kendala yang begitu rumit.

Setelah data divalidasi, menurut Fuad kebijakan selanjutnya bakal difokuskan pada sektor pelayanan kesehatan dan pendidikan. Dirinya berkomitmen untuk memperbaiki Standar Pelayanan Minimal (SPM) di seluruh fasilitas kesehatan.

Baca juga : Modal Dua Kursi DPRD, PKS Sodorkan Kadernya di Pilbup Malang 2024

Standar Pelayanan Minimal ini perlu dilakukan guna menghindari diskriminasi layanan terhadap warga kurang mampu yang hendak berobat.

“Kita harus pastikan agar tidak lagi ada kasus diskriminasi layanan kesehatan bagi warga kurang mampu yang ingin berobat ke rumah sakit,” kata Fuad.

Sementara di sektor pendidikan, Fuad menginginkan agar kualitas dan pemerataan pendidikan baik di sekolah swasta maupun negeri bisa lebih baik. Upaya tersebut meliputi perbaikan sarana, prasarana dan peningkatan kualitas tenaga pendidik.

Baginya layanan kesehatan dan pendidikan yang berkualitas merupakan investasi jangka panjang untuk pengembangan daerah yang berkelanjutan. Hal itu juga akan berdampak terhadap kualitas sumber daya manusia (SDM).

“Jika Sumber Daya Manusia (SDM) nya baik, maka kita bisa bicara soal kondusifitas, pertumbuhan ekonomi dan infrastruktur,” beber politisi yang juga wakil Ketua KNPI Jatim ini.

Kebijakan dan pembangunan di Kota Malang ke depannya nanti menurut Fuad haruslah dirancang oleh orang-orang cerdas dan dilaksanakan oleh orang-orang ikhlas dan dieksekusi oleh orang-orang berani.

“Dengan begitu, Insya Allah kita bisa menjadi pemimpin yang amanah,” pungkas Fuad.

 

 

 

 

 

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...