Sosialisasi Sertifikasi Halal Gratis, Puluhan Pedagang CFD Tuban Antusias Naik Kelas

Dwi Lindawati

Pilihan Redaksi

Pedagang CFD Tuban.
Kepala Kantor Kemenag Tuban Ahmad Munir memberikan materi pentingnya sertifikat halal produk pada Senin (16/01.2023). (Foto: dok. Humas Kemenag Tuban)

TUBAN, Tugujatim.id – Kemenag Tuban menggelar sosialisasi sertifikasi halal secara gratis kepada pedagang Car Free Day (CFD) pada Senin (16/01/2023). Kegiatan ini diikuti 65 pedagang CFD Tuban yang tampak antusias di aula Kemenag Tuban untuk berupaya naik kelas.

Kegiatan ini digelar untuk mengajak produk makanan, minuman, dan jajanan yang dikonsumsi orang Islam harus halal. Karena itu, para pedagang CFD Tuban mengikuti sosialisasi agar bisa menerapkannya.

Ketua Satgas Halal Moh. Qosim dan Penyelenggara Zakat Wakaf Kemenag Tuban Imam Syafi’i mengatakan, acara ini diinisiasi Paguyuban Car Free Day dan pendamping Proses Produk Halal (P3H) dalam hal ini adalah Penyuluh Agama Islam Honorer bidang halal.

Dia mengatakan, pemerintah membuka 1 juta kuota sertifikat halal pada tahun ini mulai pendaftaran 2 Januari 2023. Setelah 17 Oktober 2024, untuk produk makan dan minuman wajib bersertifikat halal. Untuk yang belum bersertifikat, pedagang bisa dikenakan sanksi.

“Pendaftaran sendiri mulai dibuka per 2 Januari, berbeda dengan tahun lalu yang dibuka mulai pertengahan tahun,” ujarnya.

Pedagang CFD Tuban.
Kondisi peserta sosialisasi Sertifikasi Halal Gratis tampak khusyuk dan khidmat mendengarkan materi. (Foto: dok. Humas Kemenag Tuban)

Sementara itu, Kepala Kantor Kemenag Tuban Ahmad Munir menuturkan, sudah ada 740 UMKM yang mendaftarkan sertifikat halal pada 2022. Mereka sudah menerbitkan 600 sertifikat. Rencananya, bulan ini akan diadakan pembagian sertifikat halal secara massal bersama Pemerintah Kabupaten Tuban.

“Belum kami bagi karena masalah tempat. Semestinya yang berhak memberikan adalah pemerintah daerah. Kemenag hanya membantu memahamkan UMKM akan pentingnya sertifikat halal,” paparnya.

Pejabat kelahiran Kota Ledre ini menambahkan, pemerintah sudah menjamin pengurusan secara gratis, baik dari pengusaha UMKM, pedagang kecil termasuk jagal sapi. Mereka hanya perlu mendaftar dan melengkapi persyaratan yang akan dipandu satgas halal.

Ketua Paguyuban Car Free Day Kabupaten Tuban Ahmad Eko Suwandi berharap dengan adanya kegiatan ini pedagang CFD Tuban lebih baik dan lebih high class.

“Tujuannya agar pedagang lebih maju dan lebih memahami pentingnya label halal sehingga bisa bersaing dengan produk lain, layak konsumsi, dan lebih semangat berjualan,” ujarnya.

Popular Post

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

Elpiji 3 Kg

5.584 Metrik Ton Elpiji 3 Kg Disiapkan di Jember Guna Antisipasi Permintaan Tinggi Selama Ramadan dan Lebaran

Darmadi Sasongko

JEMBER, Tugujatim.id – Upaya mengantisipasi permintaan yang tinggi di Bulan Suci Ramadan, sebanyak 5.584 metrik ton elpiji 3 Kg disiapkan ...

FotoJet 2025 01 20T154400420 2447421012

Petaka Gunung Gede, Ketegangan Memuncak di Balik Misteri Alam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Film “Petaka Gunung Gede” menjadi sorotan di dunia perfilman Indonesia dengan genre thriller yang menyajikan ketegangan maksimal. Menggabungkan ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

iPhone 17.

Terobosan Baru iPhone 17 dengan Desain Ultra Tipis, Daya Tarik iPhone 17 Slim Bakal Gantikan Varian Plus?

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali bersiap menggebrak lini terbaru iPhone 17 yang diprediksi hadir dengan berbagai inovasi teknologi. Berdasarkan bocoran yang ...