Staycation 2025 di Bobocabin Coban Rondo Malang: Wisatawan Glamping Modern dengan View Super Indah!

Dwi Linda

Wisata

Bobocabin Coban Rondo.
Glamping seru di Bobocabin, tempat di mana alam dan kenyamanan bertemu. (Foto: IG @econique.id)

MALANG, Tugujatim.id Kabupaten Malang, Jawa Timur, tidak ada habisnya menghadirkan destinasi staycation dan glamping yang patut dicoba. Namanya Bobocabin Coban Rondo.

Lokasinya terletak di kawasan wisata Coban Rondo yang dikelilingi oleh hutan pinus dan pemandangan alam yang menakjubkan. Tempat ini menawarkan pengalaman menginap yang memadukan keindahan alam dengan teknologi modern.

Lokasi Strategis dan Suasana Alam yang Menenangkan

Lokasinya hanya berjarak sekitar 10,9 kilometer dari pusat Kota Batu yang bisa ditempuh kurang dari 30 menit. Untuk rutenya, pengunjung cukup mengandalkan petunjuk arah di Google Maps. Selain itu, destinasi ini juga berdekatan dengan Air Terjun Coban Rondo, hanya sekitar 1,9 kilometer sehingga kamu bisa menikmati dua pengalaman sekaligus dalam satu perjalanan.

Baca Juga: Menggoda! Tanna Coffee & Concept Store Bikin Betah Anak Muda di Tuban Nongkrong Lama, Ketagihan Datang Lagi

Bobocabin Coban Rondo memberikan suasana khas pegunungan dengan udara yang sejuk dan pemandangan menakjubkan. Tidak heran jika tempat ini menjadi magnet bagi wisatawan lokal maupun dari luar kota yang ingin liburan santai sekaligus menikmati keasrian alam.

Glamping dengan Sentuhan Teknologi

Bobocabin Coban Rondo Malang.
Best view di Bobocabin Coban Rondo Malang. (Foto: IG @novllya_)

Dengan mengusung konsep “glamping” atau glamorous camping, Bobocabin menawarkan pengalaman berkemah yang nyaman dengan dilengkapi fasilitas modern. Setiap kabin dilengkapi teknologi berbasis Internet of Things (IoT) seperti smart glass window yang transparansinya bisa diatur sesuai suasana, mood lamp untuk pencahayaan personal, hingga bluetooth audio speaker yang terkoneksi dengan ponsel.

Pengunjung juga dimanjakan dengan fasilitas Wi-Fi di seluruh area, shared kitchen untuk memasak, hingga area barbeque dan api unggun untuk momen santai bersama keluarga atau teman. Untuk keamanan, kawasan ini dipantau CCTV selama 24 jam, serta dilengkapi resepsionis yang siap melayani kebutuhan tamu kapan saja.

Pilihan Kamar yang Beragam

Bobocabin Coban Rondo menyediakan 25 kabin yang terbagi ke dalam dua tipe, yakni deluxe dan family. Tipe deluxe cocok untuk pasangan atau individu, sementara tipe family ideal bagi yang datang bersama keluarga besar. Harga menginap dibanderol mulai dari Rp 900.000 hingga Rp 1.500.000 per malam, tergantung tipe dan fasilitas.

Proses check-in dimulai pada pukul 14.00 WIB, sementara check-out berlangsung hingga pukul 11.00 WIB, memberikan waktu yang cukup untuk menjelajahi area sekitar.

Review Pengunjung

Beberapa pengunjung membagikan pengalaman mereka setelah menginap di Bobocabin Coban Rondo. Vincent Yongky yang berkunjung pada 7 Desember 2024 di Cabin 24, mengungkapkan bahwa perjalanan dari Surabaya sangat menyenangkan.

“Tarif tiket masuk ke kawasan wisata Coban Rondo tergolong terjangkau, yaitu Rp 60.000 untuk setiap mobil. Di dalam kawasan ini, ada berbagai fasilitas seperti camping ground, hotel, dan kafe,” tulisnya.

Afgan Alfauzi yang melakukan perjalanan bulan madu dari Tangerang, juga memberikan ulasan positif.

“Kami menikmati keindahan alam, kesegaran udara, dan pelayanan yang sangat memuaskan. Bobocabin sangat disarankan untuk pengalaman menginap yang unik,” komentarnya.

Baca Juga: Nikmati Momen Romantis bareng Pasangan di The Grove Cafe Malang, Kafe Estetik ala Eropa Berkonsep Secret Garden

Thania Amira merasa beruntung karena mendapatkan kabin dengan pemandangan yang paling indah.

“Kami menikmati pemandangan malam kota yang menakjubkan tanpa ada pohon yang menghalangi. Beberapa kabin mungkin tidak mendapatkan view lembah, tapi secara keseluruhan pengalaman menginap di sini sangat memuaskan,” tulisnya.

Bobocabin Coban Rondo tidak hanya menarik bagi pencinta alam, tetapi juga cocok untuk mereka yang ingin menghabiskan waktu santai bersama keluarga atau pasangan. Dengan kombinasi pemandangan alam, fasilitas canggih, dan suasana santai, destinasi ini menjadi pilihan yang sempurna untuk melarikan diri sejenak dari rutinitas harian.

Jadi, jika Anda mencari tempat liburan yang unik dan berkesan di Malang, Bobocabin Coban Rondo adalah jawabannya. Rasakan keseruan staycation dan glamping dalam balutan teknologi modern, serta ciptakan momen tidak terlupakan di tengah keindahan alam Malang yang menyejukkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

Writer: Ayu Lestari/Magang

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...

Ilustrasi.

Hujan Deras, Balita di Kediri Terpleset ke Parit dan Tewas

Herlianto A

KEDIRI, Tugujadim.id – Duka dan kepedihan mendalam dirasakan Zulfia Ramadani, warga Kelurahan/Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri. Dia harus mengikhlaskan buah hatinya, ...

candi sanggrahan tulungagung tugu jatim

Candi Sanggrahan Tulungagung dan Kemegahan Peninggalan Majapahit Pasca Pemugaran

Dwi Lindawati

TULUNGAGUNG, Tugujatim.id – Kabupaten Tulungagung di Jawa Timur tak lepas dari kelekatan sejarah peradaban kerajaan di tanah Jawa, terutama Majapahit. ...

WhatsApp Image 2023 07 19 at 17.20.31

5 Pekerjaan Remote di Era Digital, Menggali Peluang Kerja di Dunia Digital

Lizya Kristanti

Tugujatim.id – Dalam era digital yang terus berkembang, peluang untuk bekerja secara remote semakin meluas. Kemajuan teknologi telah memungkinkan kita ...

Pohon Tumbang

Pohon Tumbang Akibat Angin Kencang di Sejumlah Wilayah, Ini Imbauan DLH Kota Mojokerto

Darmadi Sasongko

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Tepat sehari pasca pemungutan suara Pilkada sererentak 2024, angin kencang tiba-tiba menyasar beberapa wilayah Kota Mojokerto. Tercatat, ...

balai kota malang tugu jatim

Pemerhati Sejarah Kritik Rencana Pemasangan Lampu ala Kayutangan di Alun-alun Balai Kota Malang

Lizya Kristanti

MALANG, Tugujatim.id – Pemerintah Kota Malang melalui Dinas Lingkungan Hidup berencana merubah dekorasi lampu di proyek revitalisasi Alun-alun Tugu Balai ...