KEDIRI, Tugujatim.id- Persik Kediri masih harus bersabar, posisi klasemen persik masih berada di papan bawah, yaitu pada posisi 12 klasemen sementara Liga 1 dengan perolehan 24 poin. Pertempuran lawan Persipura Jayapura di Stadion Kompyang Sujana Kamis (10/2/2022), Skuad Macan Putih terpaksa berbagi poin dengan lawannya.
Javier Roca, sang arsitek Persik Kediri harus mengakui permainan pasukan Mutiara Hitam memiliki kecepatan dan daya tahan yang bagus.
“Permainan Persipura cukup bagus, kita harus puas dengan hanya dapat 1 point,”
Tarian bola yang ciamik tersebut disuguhkan mulai babak pertama hingga babak kedua. Meskipun, dalam laga tersebut Persik Kediri terlihat terpontang-panting dengan serangan lawannya.
Macan putih sepertinya harus berjuang keras pada babak pertama, acamanan bertubi-tubi disuguhkan oleh club yang berjuluk Mutiara hitam itu. Mulai menit awal putaran bola berpihak di kaki pemain Persipura. Terhitung, 5 serangan yang hampir saja membuat gawang Adi Satrio terbobol.
Menit awal babak kedua, Roca memutuskan untuk memasukkan Septian Bagaskara dengan menggantikan Ridwan. Pemain nomor punggung 10 itu diharapkan dapat membuka peluang serangan dan gol untuk Terbukti Macan Putih.
Benar masukanya Sepotian, menambah agresifitas permainan Macan Putih. Sayang, peluang itu belum dapat menjebol gawang Mutiara Hitam.
Roca akan terus memperbaiki ketajaman lini depan agar dapat membuahkan pundi-pundi gol.