Tahun Ini, Estimasi 1.265 CJH Tuban Bakal Berangkat ke Makkah

Dwi Lindawati

Pilihan Redaksi

CJH Tuban.
Bupati Tuban Aditya Halindra Faridzky saat memberangkatkan jamaah haji 2022 di Pendapa Kridha Manunggal. (Foto: Mochamad Abdurrochim/Tugu Jatim)

TUBAN, Tugujatim.id – Beredarnya kabar kuota 221 ribu jamaah secara nasional dan 35 ribu di Provinsi Jatim, membuat muncul estimasi CJH Tuban pada 2023. Perkiraannya, Tuban akan menerima jatah kuota 800-1.265 CJH yang berangkat ke Makkah.

“Estimasi itu berdasarkan kuota yang didapatkan Tuban beberapa tahun terakhir. Pada 2020 lalu, kuota Tuban 1.265 jamaah,’’ ujar Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah Kemenag Tuban Ashabul Yamin.

Yamin, sapaan akrabnya, mengatakan, Pemerintah Arab Saudi telah memberikan kuota penuh untuk Indonesia sebanyak 221 ribu jamaah tahun ini dan tidak ada pembatasan usia.

Kepastian itu tertuang dalam penandantanganan kesepakatan penyelenggaraan ibadah haji 1444 H/2023 M oleh Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dan Menteri Haji Kerajaan Arab Saudi Tawfiq F. Al Rabiah di Jedah, Minggu (08/01/2023).

Menurut Yamin, penghitungan ini langsung dilakukan karena setelah ini pemerintah pusat akan melakukan langkah cepat. Setelah mendapatkan kepastian kuota dari Pemerintah Arab Saudi, Kemenag RI akan menurunkan surat resmi berapa kuota setiap kabupaten pada pertengahan Januari 2023.

“Selanjutnya perkiraan antara akhir Januari dan Februari 2023 sudah mulai pelunasan,’’ bebernya.

Yamin mengatakan, kuota CJH Tuban ini masih perkiraan karena jadwal pastinya menunggu regulasi resmi dari Kemenag RI. Sebab, dari menag menyampaikan soal perkiraan baru sebatas tersirat, bukan tersurat karena masih di Arab Saudi.

“Sekarang masih menunggu regulasi dan besaran BPIH tahun ini,’’ imbuhnya.

Ketika regulasi dan kuota haji telah ada kepastian, pihaknya akan sosialisasi kepada CJH yang bakal berangkat tahun ini melalui KUA dan Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah (KBIHU) di setiap kecamatan.

“Kami juga akan mengumumkan melalui media sosial,’’ ujarnya.

Popular Post

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

iPhone 17.

Terobosan Baru iPhone 17 dengan Desain Ultra Tipis, Daya Tarik iPhone 17 Slim Bakal Gantikan Varian Plus?

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali bersiap menggebrak lini terbaru iPhone 17 yang diprediksi hadir dengan berbagai inovasi teknologi. Berdasarkan bocoran yang ...

Elpiji 3 Kg

5.584 Metrik Ton Elpiji 3 Kg Disiapkan di Jember Guna Antisipasi Permintaan Tinggi Selama Ramadan dan Lebaran

Darmadi Sasongko

JEMBER, Tugujatim.id – Upaya mengantisipasi permintaan yang tinggi di Bulan Suci Ramadan, sebanyak 5.584 metrik ton elpiji 3 Kg disiapkan ...

FotoJet 2025 01 20T154400420 2447421012

Petaka Gunung Gede, Ketegangan Memuncak di Balik Misteri Alam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Film “Petaka Gunung Gede” menjadi sorotan di dunia perfilman Indonesia dengan genre thriller yang menyajikan ketegangan maksimal. Menggabungkan ...