MALANG, Tugujatim.id – Media Tugujatim.id bakal menggelar turnamen futsal bergengsi di tingkat Jawa Timur melalui Tugu Jatim Cup. Kompetisi olahraga untuk kalangan siswa SMA-SMK ini bakal melibatkan banyak sekolah sebagai pesertanya.
Istimewanya, para penonton akan langsung melihat laga menarik Tugu Jatim Cup antara tim-tim terbaik dari berbagai daerah di Jawa Timur.
Event Tugu Jatim Cup 2023 pun didukung penuh oleh Universitas Islam Malang (Unisma). Rektor Unisma Prof Dr H. Maskuri MSi memberikan apresiasi dan harapannya soal pentingnya kesadaran berolahraga. Selain itu, juga meningkatkan manfaat olahraga bagi masyarakat.
“Semoga event ini menyadarkan masyarakat pentingnya berolahraga sekaligus sportif dalam berkompetisi,” ucapnya.

Dia menyadari betapa olahraga jadi sarana efektif untuk eratkan hubungan sosial para siswa. Event ini, dia mengatakan, juga jadi wadah tingkatkan kesehatan fisik dan mental para pelajar sehingga bentuk karakter individu yang tangguh dan disiplin.
“Unisma mendukung penuh Tugu Jatim Cup karena event ini sangat bagus dengan libatkan siswa SMA dan SMK di Jawa Timur,” imbuhnya.
Untuk diketahui, event Tugu Jatim Cup menjadi salah satu rangkaian perayaan HUT ke-4 Tugu Media Group. Dia berharap dengan bertambahnya usia, tugujatim.id dan Tugu Media Group akan menjadi media yang makin sukses.
“Semoga event ini sukses digelar. Juga tugujatim.id makin sukses di usia-nya yang ke-4,” tambahnya saat mengucapkan dukungan penyelenggaraan Tugu Jatim Cup 2023.
Writer: Imam A. Hanifah
Editor: Dwi Lindawati