Tutup Peringatan HPN 2024, PWI Mojokerto Raya Gelar Bakti Sosial

Dwi Lindawati

News

PWI Mojokerto Raya.
Bakti sosial PWI Mojokerto Raya di Panti Doa Yatim Sejahtera di Kembangbelor, Pacet, Kabupaten Mojokerto, Jumat (09/02/2024). (Foto: Hanif Nanda/Tugu Jatim)

MOJOKERTO, Tugujatim.id Bakti sosial menjadi kegiatan penutup Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Mojokerto Raya saat peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2024. Kegiatan PWI Mojokerto Raya ini berlangsung di Panti Doa Yatim Sejahtera di Kembangbelor, Pacet, Jumat (09/02/2024).

Ketua PWI Mojokerto Raya Sholahudin Wijaya mengatakan, pemberian bantuan berupa sembako ini menjadi sarana berbagi kebahagiaan dengan anak-anak di panti asuhan.

“Dengan berbagi rezeki, kami berharap pada peringatan HPN 2024 ini selanjutnya kerja-kerja kami di lapangan tetap lancar seperti biasa,” kata Sholahudin, Jumat (09/02/2024).

Baca Juga: Profil BoA Kwon, Sang “Villain” Baru Dalam Drama Korea Marry My Husband

Sementara itu dalam kesempatan terpisah, pengurus Panti Doa Yatim Sejahtera Muhiddin turut mengucapkan terima kasih atas bantuan sembako dari PWI Mojokerto Raya. Tidak hanya itu, Muhiddin turut mengapresiasi rekan-rekan wartawan yang sudah mengawal sekaligus membesarkan Panti Doa Yatim Sejahtera hingga menjadi alternatif rujukan bagi anak-anak di bawah umur yang berhadapan dengan hukum.

“Selain kami ucapkan terima kasih, mohon juga diberikan arahan, bimbingan. Karena anak-anak yang ada di sini tidak hanya anak yatim saja, termasuk juga anak-anak di bawah umur yang berhadapan dengan hukum. Maka kami butuh sinergi yang baik dengan rekan-rekan media,” sambung Muhiddin.

Baca Juga: Pantai Pulau Merah Banyuwangi Dijuluki “Sunset of Java” Terindah: Spot Terbaik Abadikan Momen Romantis bareng Pasangan

Kegiatan bakti sosial ini menjadi penutup setelah sebelumnya resepsi peringatan HPN 2024 oleh PWI Mojokerto Raya berlangsung pada Jumat (02/02/2024). Acara resepsi ini turut dihadiri oleh Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati, Pj Wali Kota Mojokerto Moh Ali Kuncoro, termasuk tamu undangan lain.

Resepsi yang berlangsung di Jln Pekayon I 99 Kota Mojokerto ini berlangsung sejak pagi hari, dimulai dengan senam sehat yang berlanjut dengan penampilan stand up comedy, lalu live music, hingga pembagian berbagai doorprize.

Writer: Hanif Nanda Zakaria

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...