MOJOKERTO, Tugujatim.id – Bakti sosial menjadi kegiatan penutup Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Mojokerto Raya saat peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2024. Kegiatan PWI Mojokerto Raya ini berlangsung di Panti Doa Yatim Sejahtera di Kembangbelor, Pacet, Jumat (09/02/2024).
Ketua PWI Mojokerto Raya Sholahudin Wijaya mengatakan, pemberian bantuan berupa sembako ini menjadi sarana berbagi kebahagiaan dengan anak-anak di panti asuhan.
“Dengan berbagi rezeki, kami berharap pada peringatan HPN 2024 ini selanjutnya kerja-kerja kami di lapangan tetap lancar seperti biasa,” kata Sholahudin, Jumat (09/02/2024).
Baca Juga: Profil BoA Kwon, Sang “Villain” Baru Dalam Drama Korea Marry My Husband
Sementara itu dalam kesempatan terpisah, pengurus Panti Doa Yatim Sejahtera Muhiddin turut mengucapkan terima kasih atas bantuan sembako dari PWI Mojokerto Raya. Tidak hanya itu, Muhiddin turut mengapresiasi rekan-rekan wartawan yang sudah mengawal sekaligus membesarkan Panti Doa Yatim Sejahtera hingga menjadi alternatif rujukan bagi anak-anak di bawah umur yang berhadapan dengan hukum.
“Selain kami ucapkan terima kasih, mohon juga diberikan arahan, bimbingan. Karena anak-anak yang ada di sini tidak hanya anak yatim saja, termasuk juga anak-anak di bawah umur yang berhadapan dengan hukum. Maka kami butuh sinergi yang baik dengan rekan-rekan media,” sambung Muhiddin.
Kegiatan bakti sosial ini menjadi penutup setelah sebelumnya resepsi peringatan HPN 2024 oleh PWI Mojokerto Raya berlangsung pada Jumat (02/02/2024). Acara resepsi ini turut dihadiri oleh Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati, Pj Wali Kota Mojokerto Moh Ali Kuncoro, termasuk tamu undangan lain.
Resepsi yang berlangsung di Jln Pekayon I 99 Kota Mojokerto ini berlangsung sejak pagi hari, dimulai dengan senam sehat yang berlanjut dengan penampilan stand up comedy, lalu live music, hingga pembagian berbagai doorprize.
Writer: Hanif Nanda Zakaria
Editor: Dwi Lindawati