Unggul FC Hadirkan Tiket Super Fans, Pengalaman Eksklusif di Series Malang Liga Futsal 2024-2025

Dwi Linda

Olahraga

Unggul FC.
Flyer Unggul FC sediakan tiket Super Fans di Series Malang. (Foto: dok Unggul FC)

MALANG, Tugujatim.id Unggul FC Malang menghadirkan tiket Super Fans bagi penggemar setianya saat perhelatan Liga Futsal Profesional Indonesia 2024-2025. Event Series Malang sendiri bakal digelar di GOR Ken Arok, Kota Malang, Sabtu (11/01/2025) dan Minggu (12/01/2025).

Owner Unggul FC Nicola Reza membeberkan bahwa tiket Super Fans ini sengaja dicetak khusus untuk penggemar Unggul FC yang ingin merasakan pengalaman berbeda di Series Malang. Hanya tersedia 10 lembar tiket saja untuk laga yang digelar Minggu (12/01/2025), menyajikan laga Unggul FC vs Cosmo JNE.

Baca Juga: Persema Malang Menang Perdana, Ahmad Bustomi Akui Tantangan Lawan Hizbul Wathan

Selain merasakan pengalaman menonton yang cukup berbeda, nantinya akan ada banyak fasilitas spesial untuk para pembeli tiket Super Fans ini. Dijamin, mereka dapat menikmati pertandingan dengan lebih nyaman dengan berbagai keuntungan.

Para penggemar yang membeli tiket Super Fans ini akan mendapatkan tiket Series Malang hari pertama, Sabtu (11/01/2025). Selain itu, mereka akan mendapatkan jersey kandang Unggul FC (tanpa bawahan), termasuk name set sesuai keinginan.

Nantinya pemegang tiket spesial ini akan ditempatkan di tribun VIP dengan gratis syal dan lanyard Unggul FC. Selain itu, ada tambahan voucher makanan dan minuman di Unggul FC Lounge.

“Para pemilik tiket Super Fans juga akan kami ajak tur keliling markas Unggul FC, meet and greet dengan pemain Unggul FC idola setelah pertandingan, dan shuttle dari Unggul Sport Center (USC) menuju GOR Ken Arok,” kata Reza.

Baca Juga: Program Makan Bergizi Gratis di Jember Belum Siap, Dandim Ungkap Alasannya!

Tiket Super Fans ini dibanderol dengan harga diskon menjadi Rp500 ribu saja, dari harga awal Rp750 ribu. Untuk informasi lebih lanjut terkait tiket ini bisa menghubungi kontak 0821-3198-7170.

“Jangan lewatkan kesempatan lebih dekat dengan klub dan pemain Unggul FC idola kalian. Musim lalu banyak yang antusias dengan tiket Super Fans ini. Kali ini kami hadirkan lagi dengan keuntungan extra yang berbeda dengan tiket regular. Kuotanya terbatas. Jadi, siapa cepat dia dapat,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

Writer: Yona Arianto

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...