Unim Gandeng BPS Kabupaten Mojokerto, Mahasiswa Lintas Fakultas Diberi Pemahaman Mendalam soal Data Statistik

Dwi Lindawati

AdvertorialPendidikan

BPS Kabupaten Mojokerto.
Ketua BPS Mojokerto memberikan sambutan di Graha Nuswantara lantai I Unim, Rabu (25/10/2023). (Foto: Hanif Nanda/Tugu Jatim)

MOJOKERTO, Tugujatim.id Unim Mojokerto menggelar pembekalan data statistik dengan menggandeng Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Mojokerto melalui Sosialisasi Data Strategis dan Pembekalan Agen Statistik. Acara dengan BPS Kabupaten Mojokerto yang berlangsung di Graha Nuswantara lantai I, Rabu (25/10/2023), ini bertujuan memberikan pemahaman lebih lanjut tentang data statistik kepada mahasiswa lintas fakultas di Unim Mojokerto.

Wakil Rektor I Unim Mojokerto Ainul Yaqin mengatakan, statistik penting dipelajari khususnya bagi mahasiswa yang mengerjakan tugas akhir nanti. Terlebih pengambilan hingga pengolahan data secara tepat dapat menunjang hasil penelitian yang dimaksud.

“Dengan menggandeng BPS Kabupaten Mojokerto ini, kami berharap mahasiswa terutama yang akan skripsi atau ada karya ilmiah lain bisa mendapat penjelasan lebih lanjut apa itu data dan statistik. Termasuk metode-metode untuk mendapatkan dan mengolah data,” ujar Ainul, Rabu (25/10/2023).

Dalam kesempatan terpisah, Kepala BPS Kabupaten Mojokerto Dwi Yuhenny mengatakan, secara umum statistik dipahami sebagai ilmu yang sulit karena harus berjibaku dengan angka. Tidak hanya itu, statistik juga sering dianggap membosankan.

“Dua hal itu yang sering muncul ke publik. Maka sosialisasi ini diharapkan mampu memberikan pemahaman khususnya kepada teman-teman mahasiswa bahwa statistik itu sebenarnya mudah dan sangat berguna untuk dipelajari,” ujar Dwi.

Dengan demikian, BPS Kabupaten Mojokerto mengenalkan Pojok Statistik kepada mahasiswa Unim. Layanan ini adalah bentuk kolaboratif dari BPS dengan perguruan tinggi untuk meningkatkan literasi statistik, khususnya di lingkungan perguruan tinggi.

“Banyak manfaat dari layanan ini yang bisa diakses oleh mahasiswa. Seperti konsultasi tentang statistik menjadi lebih mudah, stay update dengan data statistik, sebagai sarana magang, juga termasuk edukasi statistik dan kegiatan pendukung lainnya,” imbuh Dwi.

Writer: Hanif Nanda Zakaria

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...