Warga Pronojiwo Tewas Tertimbun Tanah Longsor usai Cuaca Ekstrem di Lumajang, Jasad Tertutup Lumpur di Rumah

Dwi Linda

Peristiwa

Tanah longsor.
Proses evakuasi Mira, 47, korban tertimbun tanah longsor di Desa Sumberurip, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, Kamis (18/04/2024). (Foto: tangkapan layar)

LUMAJANG, Tugujatim.id Seorang warga meninggal akibat tertimbun tanah longsor di Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, Kamis malam (18/04/2024). Longsor terjadi akibat curah hujan tinggi yang mengguyur daerah tersebut.

Diperkirakan, korban bernama Mira, 47, tertimbun tanah longsor sekitar pukul 22.53 WIB di rumahnya yang terletak di Desa Sumberurip, Kecamatan Pronojiwo. Dalam proses evakuasi Mira, beberapa aparat dilibatkan pada malam itu juga.

Mulai dari BPBD, TNI-Polri, relawan, hingga warga setempat ikut serta dalam proses evakuasi. Setidaknya, sekitar kurang dari satu jam tubuh korban berhasil diselamatkan dari timbunan tanah longsor yang menimpa korban dan kediamannya.

Baca Juga: Horor Parasyte: The Grey, Serial Drama Korea Netflix Terbaru 2024 Garapan Sutradara Train to Busan

Proses evakuasi berlangsung alot karena terkendala banyaknya timbunan tanah dan air yang masuk ke dalam rumah korban. Salah seorang relawan Nahdlatul Ulama (NU) bernama Salam menjelaskan bahwa korban telah berhasil dievakuasi.

“Korban yang tertimbun tanah longsor sudah dievakuasi, dibantu dengan beberapa aparat, relawan, dan warga setempat,” ujar Salam, relawan NU Kabupaten Lumajang.

Baca Juga: Intip 5 Inovasi Brand Kopiko, Produk Lokal Go International berkat Marketing melalui Serial Drama Korea

Karena itu, warga diimbau agar selalu waspada terhadap potensi bencana alam yang memiliki kemungkinan terjadi akibat curah hujan tinggi. Tidak hanya tanah longsor, kemungkinan bencana seperti banjir naik dari aliran sungai maupun lahar Semeru, bisa terjadi kapan saja.

“Masyarakat Lumajang diimbau untuk tetap waspada terhadap potensi bahaya hujan lebat, seperti banjir dan tanah longsor, yang dapat memakan korban jiwa,” imbaunya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

Writer: Diki Febrianto

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

Puting beliung di Jember.

Angin Puting Beliung di Jember Rusak Rumah Warga Desa Jambearum, Dua Dusun Terdampak!

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Angin puting beliung di Jember, Jawa Timur, terjadi pada Jumat (28/02/2025). Akibatnya, sejumlah rumah warga di Desa ...