BATU, Tugujatim.id – Geliat dan peluang destinasi wisata di Kota Batu semakin terus berkembang dan bervariasi. Salah satunya yakni wisata perkemahan yang terdapat di Kelurahan Sisir, Kecamatan Batu, Kota Batu yang diresmikan pada Minggu (20/6/2021) ini. Wisata Sobo Brantas (Sobran) namanya.
Pada kesempatan tersebut, hadir juga Wali Kota Batu, Dewanti Rumpoko yang menyampaikan apresiasi tinggi terhadap dibukanya destinasi wisata baru yakni Wisata Sobran (Sobo Brantas) ini yang sekaligus dibalut dengan Festival Brantas 2021.
Dalam pembukaan wisata itu juga dilangsungkan pelepasan 5.000 benih ikan ke Sungai Brantas. Selain itu, juga dilakukan penanaman 200 bibit pohon sebagai upaya pelestarian lingkungan.
“Di Kelurahan Sisir ini ternyata ada tempat yang masih sangat asri. Mudah-mudahan nanti destinasi ini bisa menjadi kebanggaan Kota Batu,” harap Dewanti.

Dewanti juga berpesan, agar pengelola destinasi baru ini memperhatikan dan menjunjung tinggi kepuasan pengunjung. Salah satunya dengan menyediakan fasilitas penunjang wisata.
“Salah satu hal yang tidak kalah penting adalah fasilitas tempat wisata yang harus disediakan untuk menunjang wisatawan. Seperti lokasi parkir yang memadai, akses kamar mandi hingga aliran listrik,” paparnya.
Sementara itu, Ketua Pelaksana Pembukaan Wisata Sobran, M. Akbar menambahkan, Kelurahan Sisir memang memiliki potensi wisata yang menjanjikan dan dapat terus dikembangkan.
“Di sini memiliki potensi yang menarik untuk dikembangkan. Kita punya Sobran yang ke depannya diharapkan menjadi salah satu daya tarik wisatawan di Kota Batu,” paparnya.
Menurutnya, lokasi Wisata Sobran berada di perengan yang ditanami pohon jati. Kini lokasi tersebut dikembangkan dengan disulap menjadi destinasi perkemahan yang berada di tengah kota.
“Kami berharap ke depan lokasi ini bisa digunakan untuk banyak kegiatan. Seperti makrab, outbond dan kegiatan lainnya,” ucapnya.