5 Alasan Mengapa Sarapan Itu Penting

Redaksi

TipsNews

ilustrasi sarapan makan
Ilustrasi sarapan. (Foto: Pixabay)

Sarapan merupakan salah satu kunci untuk mengawali hari agar penuh semangat dan energi. Bisa diibaratkan, makan pagi adalah amunisi serta bahan bakar untuk memulai hari yang panjang. Sayangnya, banyak orang yang menyepelekan kegiatan ini. Padahal, ini adalah kegiatan di pagi hari yang penting untuk dilakukan oleh semua orang.

Sarapan juga merupakan titik awal proses pemenuhan kebutuhan gizi manusia setiap harinya. Ada dampak yang terjadi pada tubuh apabila kita melewatkannya, di antaranya tubuh menjadi lesu, kurang bersemangat, dan sulit berkonsentrasi.

Baca Juga: Buah-Buah Terbaik untuk Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Ada berbagai hal yang biasa dijadikan alasan untuk melewatkan sarapan di pagi hari. Alasan-alasan tersebut di antaranya malas menyiapkan makan, tidak ada waktu, atau tengah menjalani program diet. Padahal, apabila kita sering melewatkan ini, masalah-masalah kesehatan tentu akan bermunculan dalam tubuh. Hal tersebut dikarenakan ada banyak sekali manfaat sarapan bagi kesehatan tubuh.

Berikut adalah manfaaat-manfaat dari mengawali hari dengan makan pagi yang perlu kita ketahui bersama.

1. Memenuhi gizi harian

Apabila kita sering melewatkan sarapan, nutrisi atau gizi yang diperlukan tubuh tidak bisa terpenuhi dengan baik. Padahal makan di pagi hari secara rutin dapat memenuhi sebagian gizi harian yang dibutuhkan tubuh. Hal ini mampu memenuhi 15 hingga 30 persen gizi harian setiap orang.

Kita bisa melakukannya dengan mengonsumsi sereal gandum utuh, buah-buahan, sayuran, daging tanpa lemak, telur rebus, ayam, serta susu rendah lemak. Meskipun demikian kita membutuhkan makanan yang mengandung sedikit lemak agar merasa kenyang lebih lama.

Baca Juga: Mau Belanja Aman di Online Shop? Tips-tips Ini Wajib Anda Ketahui!

2. Menjaga keseimbangan metabolisme tubuh

Saat tidur, kita tentu tidak mengonsumsi makanan apapun sehingga saat pagi hari kadar gula dalam tubuh akan menurun drastis. Karbohidrat yang dikonsumsi saat sarapan bisa menjadi sumber energi sekaligus menjaga kadar gula, namun apabila melewatkan sarapan, tubuh terpaksa mengambil cadangan gula dari otot agar tetap stabil. Kekurangan kadar gula ini akan menyebabkan terganggunya metabolisme tubuh yang mengakibatkan timbulnya penyakit maag serta lambung.

3. Melindungi tubuh dari penyakit

Seseorang yang terbiasa melewatkan sarapan akan memiliki kadar kolesterol jahat yang tinggi. Hal tersebut diakibatkan oleh tubuh yang tidak memperoleh asupan serat dari sarapan. Padahal serat pada makanan bertugas untuk mengikat kolesterol jahat yang harus cepat dibuang ke luar tubuh sebelum masuk ke arteri. Asupan serat yang tinggi juga dipercaya dapat mengurangi risiko penyakit jantung. Dengan demikian, hal rutin di pagi hari ini bisa mengindarkan kita dari penyakit kolesterol, jantung, diabetes, dan penyakit berbahaya lainnya.

4. Menjaga dan menurunkan berat badan

Kita seringkali melewatkan sarapan karena takut berat badan akan bertambah. Padahal hal ini justru dapat menjaga berat bagan agar tetap ideal. Apabila kita sarapan di pagi hari, kita tidak akan terlalu lapar dan tidak makan secara berlebihan di siang hari karena masih memiliki cadangan energi. Selain itu, ini juga dipercaya dapat membantu program diet seseorang, karena ketika sudah makan pagi, kita tidak akan mudah tergoda mengonsumsi makanan seperti camilan yang malah dapat menaikkan berat badan dengan cepat.

5. Meningkatkan kemampuan kognitif otak

Salah satu manfaat sarapan adalah meningkatkan kemampuan kognitif otak. Kemampuan otak untuk berpikir pun juga meningkat. Usai menyantap makan pagi, otak akan kembali mendapatkan nutrisi yang yang dibutuhkan dalam bentuk glukosa dan glikogen. Kemudian otak pun akan memberikan sinyal bahwa tubuh telah siap melakukan aktivitas hari ini. Selain itu, perlu diketahui bahwa apabila kebutuhan glukosa tidak terpenuhi, tubuh akan mudah lelah dan sulit berkonsentrasi. Hal ini tentu akan sangat mengganggu aktivitas harian yang akan kita jalani.

Apabila ingin mendapat manfaat yang maksimal, janganlah sarapan sembarangan dan semaunya sendiri. Sarapan yang sehat adalah sarapan yang mampu memenuhi kebutuhan gizi. Maka dari itu menu sarapan harus memenuhi kebutuhan gizi yang lengkap dan seimbang.

Menu yang sehat adalah yang mengandung kerbohidrat, lemak, protein, serat, air, serta vitamin dan mineral. Semua kandungan gizi tersebut harus terpenuhi agar tubuh lebih bugar dan konsentrasi pun terjaga. Selain itu, usahakan sarapan tidak lebih dari jam 10 pagi.  Kemudian usahakan juga tidak makan secara berlebihan yang nantinya justru membuat tubuh mudah lesu. Hal ini dikarenakan sistem pencernaan yang bekerja terlalu keras.

 

Penuis: Sindy Lianawati

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...