Tugujatum.id – Pagi hari seringkali menjadi waktu di mana cairan tubuh menipis. Maka dari itu butuh cairan yang tepat guna mengembalikan kesegaran dan energi tubuh setelah bangun tidur. Selain air putih, ada beberapa pilihan minuman yang bisa membuat tubuh lebih segar pasca bangun tidur.
Melansir dari berbagai sumber, berikut ini beberapa pilihan minuman yang bisa membuat energi tubuh kembali lebih bugar dan segar setelah bangun tidur. Apa saja?
1. Infused Water
Andai tidak nyaman dengan rasa air putih biasa, infused water bisa menjadi pilihan dikonsumsi pasca bangun tidur. Air yang dicampur dengan aneka potongan buah ini dipercaya mampu meningkatkan kebugaran dan kesegaran tubuh setelah tidur malam.
Baca Juga: Hotel Tugu Malang Sambut Tahun Baru Dengan Kemegahan Kerajaan Majapahit
2. Sari Kacang Hijau
Kandungan kacang hijau mampu membuat tubuh menjadi segar di pagi hari. Segelas sari kacang hijau memiliki kandungan sekira 290 kalori. Selain itu, minuman ini juga kaya akan nutrisi, seperti karbohidrat, protein, termasuk zat besi, vitamin B, hingga kalium.
3. Jus Buah atau Sayur
Jus dari buah atau sayur bisa menjadi solusi lain untuk mengawali kegiatan di pagi hari. Selain membuat tubuh terasa segar pasca tidur malam, jus ini juga mampu mengatasi rasa lelah, serta melancarkan peredaran darah pada tubuh.
Baca Juga: Waspada! Berikut Rekayasa Lalu Lintas Ruas Jalan Kota Mojokerto Jelang Malam Tahun Baru 2025
4. Susu
Susu tidak hanya baik karena kandungan nutrisi yang dimiliki. Susu juga dapat dikombinasikan dengan sereal. Selain susu sapi, susu lain yang bisa menjadi pilihan adalah susu kedelai, susu almond atau oatmilk untuk menambah nutrisi mengembalikan energi tubuh di pagi hari.
5. Teh atau Kopi
Teh mengandung senyawa antioksidan untuk membuat tubuh terasa segar. Selain teh, kopi yang mengandung kafein juga bisa menjadi stimulan serta meningkatkan energi bagi tubuh.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id
Writer: Hanif Nanda Zakaria
Editor: Dwi Lindawati