Belum Usai, PPKM Mikro di Kabupaten Malang Berlanjut hingga 8 Maret 2021

Redaksi

News

Pelaksana Harian (Plh) Bupati Malang Wahyu Hidayat saat menjelaskan soal perpanjang PPKM mikro. (Foto: Rap/ln)
Pelaksana Harian (Plh) Bupati Malang Wahyu Hidayat saat menjelaskan soal perpanjang PPKM mikro. (Foto: Rap/ln)
MALANG, Tugujatim.id – Pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) mikro yang berakhir pada 22 Februari 2021 lalu, hari ini resmi berlanjut kembali. Perpanjangan PPKM mikro ini akan dilaksanakan hingga 8 Maret 2021. Pelaksana Harian (Plh) Bupati Malang Wahyu Hidayat mengatakan jika perpanjangan PPKM berbasis RT-RW ini sudah sesuai dengan Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 4 Tahun 2021 tentang Perpanjangan PPKM Mikro. Surat Keputusan (SK) Gubernur Jawa Timur juga sudah ditandatangani oleh Wahyu tadi malam. “PPKM Mikro Jilid 2 memang diberlakukan hari ini, SK-nya juga sudah saya tanda tangani tadi malam. Semuanya sudah sesuai dengan Inmendagri Nomor 4 Tahun 2021,” terangnya saat dikonfirmasi pada Rabu (24/02/2021). Mantan Kepala Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Cipta Karya ini juga mengatakan pelaksanaan PPKM Mikro Jilid 2 ini tidak perlu disosialisasikan lagi. Karena penerapannya tidak jauh berbeda dari PPKM Mikro Jilid 1. “Secara garis besar hampir sama, berjalan seperti PPKM Mikro Jilid 1 kemarin. Akan langsung ke desa-desa dan kelurahan guna mengecek dan mengevaluasi pelaksanaannya,” ungkapnya. Wahyu juga menjelaskan jika pencairan dana desa (DD) untuk operasional PPKM mikro ini baru berjalan 30 persen. “Total sudah 84 desa di Kabupaten Malang DD-nya cair, sudah mencapai 30 persen. Sisanya memang belum cair karena masih menunggu proses dari Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Malang,” ujarnya. Keterlambatan ini sendiri menurutnya lebih disebabkan karena adanya perubahan APBD desa. “Saat ini yang masih diproses oleh KPPN ada sekitar 100 desa sisanya, prediksi kami minggu depan selesai,” ujarnya. (rap/ln)

Popular Post

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...

Pohon Tumbang

Pohon Tumbang Akibat Angin Kencang di Sejumlah Wilayah, Ini Imbauan DLH Kota Mojokerto

Darmadi Sasongko

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Tepat sehari pasca pemungutan suara Pilkada sererentak 2024, angin kencang tiba-tiba menyasar beberapa wilayah Kota Mojokerto. Tercatat, ...

Ilustrasi.

Hujan Deras, Balita di Kediri Terpleset ke Parit dan Tewas

Herlianto A

KEDIRI, Tugujadim.id – Duka dan kepedihan mendalam dirasakan Zulfia Ramadani, warga Kelurahan/Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri. Dia harus mengikhlaskan buah hatinya, ...

candi sanggrahan tulungagung tugu jatim

Candi Sanggrahan Tulungagung dan Kemegahan Peninggalan Majapahit Pasca Pemugaran

Dwi Lindawati

TULUNGAGUNG, Tugujatim.id – Kabupaten Tulungagung di Jawa Timur tak lepas dari kelekatan sejarah peradaban kerajaan di tanah Jawa, terutama Majapahit. ...

balai kota malang tugu jatim

Pemerhati Sejarah Kritik Rencana Pemasangan Lampu ala Kayutangan di Alun-alun Balai Kota Malang

Lizya Kristanti

MALANG, Tugujatim.id – Pemerintah Kota Malang melalui Dinas Lingkungan Hidup berencana merubah dekorasi lampu di proyek revitalisasi Alun-alun Tugu Balai ...

Firman Sukmawirya. (Foto: Dok Zahra/Tugu Jatim)

Firman Sukmawirya, Penyambung Asa Anak Difabel di SLB Cahaya Qur’an Bogor melalui Sekolah Gratis

Herlianto A

BOGOR, Tugujatim.id – Sore yang cerah dengan semburat matahari terlihat hendak pergi dan rintik hujan jatuh malu-malu, Firman Sukmawirya tengah ...