KOREA SELATAN, Tugujatim.id — Serial drama Korea Queen of Tears yang dibintangi oleh Kim Soo-hyun dan Kim Ji-won tengah jadi topik hangat yang banyak diperbincangkan pencinta drakor di berbagai platform media sosial. Menceritakan soal krisis pernikahan, serial bergenre komedi romantis ini sukses menarik perhatian hingga berhasil mengaduk-aduk emosi pemirsanya.
Queen of Tears akan memiliki total 16 episode yang tayang di Netflix setiap hari Sabtu dan Minggu. Drama ini merupakan garapan Director Jang Young-Woo dan Kim Hee-Won serta ditulis oleh Park Ji-Eun.
Drakor ini mendapat respons positif di berbagai platform. User rating yang didapatkan oleh Queen of Tears di AsianWiki mencapai 89 persen, 8,5 dari 10 bintang di IMDb, serta 8,8 dari sepuluh di MyDramaList.
Panen Atensi hingga Pecahkan Rekor
Para penonton sangat antusias dengan perkembangan kisah Baek Hyun-woo (Kim Soo-Hyun) dan Hong Hae-in (Kim Ji-won) yang menghadapi krisis memilukan. Rasa haru dan sakit yang dialami oleh para karakter dalam drama Queen of Tears ini mendapat simpati luar biasa dari penonton. Kisah perjalanan biduk rumah tangga pasutri ini sukses membuat penonton baper. Setiap episode dari drakor ini pun selalu ditunggu-tunggu penayangannya oleh para pemirsa.
Dengan tingginya perhatian dan dukungan penonton, Queen of Tears kini telah menggantikan rekor dari drakor Hometown Cha-Cha-Cha yang tayang pada 2021 sebagai tayangan dengan rating penonton tertinggi yakni sebesar 12,7%. Raihan ini juga hanya terpaut 0,4% saja dari drakor Our Blues tahun 2022 yang berada di posisi ke-7 per 30 Maret 2024.
Kemunculan Song Joong-ki yang Jadi Vincenzo sebagai Cameo
Aktor ganteng Song Joong-ki muncul menjadi cameo dalam episode 8 Queen of Tears. Pada episode yang tayang Minggu (31/03/2024) tersebut, dia muncul sebagai pengacara perceraian dari Hong Hae-in. Dia kembali hadir sebagai Vincenzo Cassano, karakter ikonik yang dia perankan dalam drama Vincenzo yang tayang pada 2021.
Kim Yang-gi (Moon Tae-yu), rekan kerja sekaligus pengacara perceraian Baek Hyun-woo menjelaskan latar belakang dari Vincenzo. Namun, ternyata backstory yang dibahas tidak hanya tentang Vincenzo saja, tetapi juga meliputi beberapa drama dan film yang pernah dibintangi oleh Song Joong-ki sebelumnya. Ada drakor Descendants of the Sun, Reborn Rich, serta film Space Sweepers, dan film A Werewolf Boy.
Hyun-woo mulanya mengira bahwa Vincenzo hanya seorang pengacara, namun hal tersebut dibantah oleh Kim Yang-gi. Dia mengatakan bahwa Vincenzo adalah seseorang yang menakutkan dan ada banyak rumor tentangnya. Dia disebut-sebut sebagai pewaris termuda dari keluarga konglomerat, mantan tentara yang ditempatkan di luar negeri, hingga seseorang yang datang ke sini naik pesawat luar angkasa. Dia juga menyebut Vincenzo sebagai manusia serigala dan seorang mafia.
Dalam adegan berikutnya, Kim Yang-gi dan Baek Hyun-woo terlihat terdiam melihat bercak darah di tas yang dibawa Vincenzo.
Tokoh pengacara yang diperankan oleh Song Joong-ki itu juga sempat mencaci Baek Hyun-woo dalam bahasa Italia seperti yang dia lakukan kala membintangi drama Vincenzo tiga tahun lalu. Semakin menguatkan cross-over cameo, dia juga menggunakan pena yang merujuk pada ballpoint pemberian Hong Cha-young (Jeon Yeo-been) kepada Vincenzo di 2021.
Kehadiran Song Joong-ki sebagai cameo nampaknya menjadi reuni untuk banyak orang. Dia hadir kembali karena sutradara Kim Hee-won sebelumnya turut mengarahkan Vincenzo. Song Joong-ki juga jadi reuni dengan sesama teman aktingnya. Sang aktor bertemu kembali dengan Kim Ji-won setelah bersama membintangi Arthdal Chronicles pada 2019. Dia juga bertemu lagi dengan Kim Soo-hyun setelah muncul dalam Will It Snow for Christmas pada 2009.
Artis Besar Juga Muncul Jadi Cameo Queen of Tears
Song Joong-ki bukanlah satu-satunya artis besar yang jadi cameo dalam serial drama Queen of Tears. Sebelumnya, ada Oh Jung-se yang hadir sekaligus reuni dengan Kim Soo-hyun setelah keduanya bertemu dalam drama populer It’s Okay to Not Be Okay beberapa tahun lalu.
Kemudian ada pula Ko Kyu-pil dan Lim Chul-soo yang hadir sebagai orang yang mengawasi Baek Hyun-woo. Sebelumnya mereka tampil dalam drama Crash Landing On You yang turut ditulis oleh Park Ji-eun. Dalam drama tersebut, keduanya bekerja untuk Yoon Se-ri (Son Ye-jin).
Turut hadir juga Kim Young-min yang sebelumnya sama-sama bintangi CLOY. Dia muncul dalam Queen of Tears sebagai konselor pernikahan ilegal, Young Song. Ada pula aktris Lee Ji-hye yang sebelumnya berperan dalam drama My Liberation Notes bersama Kim Ji-won.
Ada juga Na Young-hee yang kali ini mendapat peran sebagai dari ibu Hong Hae-in. Sebelumnya dia telah dua kali membintangi drama tulisan Park Ji-eun, yakni The Producers dan Crash Landing On You. Dua drama tersebut juga turut dibintangi Kim Soo-hyun, baik sebagai pemeran utama dan juga cameo.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id
Writer: Shinta Alifia
Editor: Dwi Lindawati