JEMBER, Tugujatim.id – Tepat pada Tahun Baru Imlek 2025 yang berlangsung pada Rabu (29/1/2025), atraksi barongsai menyemarakkan suasana dan menyapa para penumpang Kereta Api (KA) di Stasiun Jember.
Tidak sekedar menghibur, pertunjukan barongsai sesekali berinteraksi langsung dengan para penumpang KA Sritanjung dan Probowangi. Lengkap dengan ornamen-ornamen Imlek menghiasi sudut stasiun, menambah kehangatan Tahun Baru Imlek.
“Hadirnya ornamen dan pernak pernik dengan nuansa Imlek, penggunaan pakaian khas Tionghoa oleh para Frontliner serta penampilan atraksi barongsai ini sebagai bentuk apresiasi kepada para pelanggan dalam rangka memeriahkan Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili,” ujar Vice President KAI Daop 9 Jember, Hengky Prasetyo pada Rabu (29/1/2025).
BACA JUGA: Suasana Klenteng Kwan Sing Bio Terbesar Se-Asia Tenggara Sambut Tahun Baru Imlek 2676
Suasana Imlek semakin terasa hidup berkat dekorasi khas yang menghiasi tiga stasiun utama di wilayah Daop 9 Jember, yaitu Stasiun Jember, Stasiun Ketapang, dan Stasiun Banyuwangi Kota.
Tak hanya itu, para petugas stasiun pun turut memeriahkan suasana dengan mengenakan pakaian tradisional Tionghoa, menambah kesan meriah perayaan Tahun Baru Imlek.
Melalui berbagai aksi ini, KAI Daop 9 Jember berkomitmen untuk memberikan pengalaman berkesan kepada para penumpang yang memanfaatkan libur panjang ini dengan menggunakan moda transportasi kereta.
Di momen itu juga, KAI memberikan diskon Imlek Hoki Dompet Happy dengan potongan harga tiket sebesar 50 persen.
BACA JUGA: Wisata Gratis! Wajah dan Pesona Baru Alun-Alun Tuban Jadi Daya Tarik Masyarakat
Promosi ini dapat dinikmati bagi pelanggan yang membeli tiket pada tanggal 29 Januari 2025, dengan jadwal keberangkatan mulai 1 hingga 6 Februari 2025. Diskon ini bisa diakses melalui semua kanal pembelian tiket KAI.
Namun, penawaran ini tidak berlaku untuk tarif spesial dan tidak dapat digabungkan dengan promo atau potongan harga lainnya.
“Tidak terdapat kuota khusus, promo ini berlaku selama alokasi tiket dengan tarif diskon masih tersedia,” tandas Hengky Prasetyo.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id
Reporter : Diki Febrianto
Editor: Darmadi Sasongko