Terdampak Pembangunan Bandara di Kediri, Warga Belum Dapat Pelatihan Wirausaha

Dwi Lindawati

News

Pembangunan bandara. (Foto: Pipit Syahrodin/Tugu Jatim)
Ilustrasi UMKM milik warga di Kediri untuk sumber pendapatan keluarga. (Foto: Pipit Syahrodin/Tugu Jatim)

KEDIRI, Tugujatim.id – Pembangunan bandara di Kediri membuat warga harus beralih pekerjaan. Sejumlah warga terdampak pembangunan bandara belum mendapat pelatihan khusus wirausaha dari pemerintah.

Salah satunya adalah warga Desa Jatirejo, Kecamatan Banyakan, yang meminta pemerintah memberi pelatihan dan pendampingan wirausaha. Hal tersebut dilakukan untuk warga yang semula bermata pencaharian sebagai petani harus beralih menjadi wirausaha.

Warga Desa Jatirejo yang wilayahnya terdampak pembangunan bandara harus beralih merambah sektor UMKM sebagai usaha mereka. Seperti yang disampaikan Kepala Desa Jatirejo Sodik. Dia mengaku warganya kini banyak yang membangun usaha di bidang kuliner seperti jamu, kue lemper, dan jenis jajanan basah lainnya. Namun, pelatihan dari pemerintah belum dilakukan untuk warga desanya.

“Sudah banyak warga yang beralih membuat usaha makanan,” ujarnya saat ditemui wartawan Tugu Jatim usai acara Ngopi bersama Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana di kantor Kecamatan Banyakan, Jumat (28/01/2022).

Dalam acara ngopi tersebut, dia menyampaikan kepada pemerintah untuk memperhatikan produk karya warganya supaya dapat bersaing di pasaran.

Terpisah, Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Kediri Umik Amiyati mengatakan, dia akan melakukan rapat koordinasi dengan camat Banyakan untuk menggelar pelatihan warga yang beralih pekerjaan akibat pembangunan bandara.

“Kalau di Desa Jatirejo belum, nanti kami akan koordinasi dengan kecamatan untuk menggelar pelatihan kepada warga. Sebab, pihak kecamatan harus mengajukan dulu,” ungkapnya.

Umik juga menyampaikan, warga yang beralih pekerjaan, pemerintah memfasilitasi Klik UMKM dan Garasi Gerai Tuna Inkubasi yang ada di Kecamatan Papar dan Pare untuk konsultasi.

“Terserah warga mau usaha apa, kami fasilitasi, bisa konsultasi baik masalah akses modal, pemasaran, manajemen, dan lain-lainnya di sana,” tambahnya.

Dia menambahkan, Klinik UMKM dan Garasi tersebut akan mulai beroperasi Februari 2022. Saat ini sudah ada konsultan yang bisa dimanfaatkan untuk konsultasi warga yang ingin berwirausaha.

“Kami sudah siapkan konsultan di sana, warga dapat konsultasi secara gratis,” ujar Umik.

Popular Post

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...

1 Ramadan.

1 Ramadan 1446 H Jatuh pada 1 Maret 2025, Ini Penjelasan Menteri Agama

Dwi Linda

JAKARTA, Tugujatim.id – Pemerintah menetapkan 1 Ramadan 1446 H jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025. Keputusan ini diumumkan oleh Menteri ...

WhatsApp Image 2023 07 19 at 17.20.31

5 Pekerjaan Remote di Era Digital, Menggali Peluang Kerja di Dunia Digital

Lizya Kristanti

Tugujatim.id – Dalam era digital yang terus berkembang, peluang untuk bekerja secara remote semakin meluas. Kemajuan teknologi telah memungkinkan kita ...

Pohon Tumbang

Pohon Tumbang Akibat Angin Kencang di Sejumlah Wilayah, Ini Imbauan DLH Kota Mojokerto

Darmadi Sasongko

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Tepat sehari pasca pemungutan suara Pilkada sererentak 2024, angin kencang tiba-tiba menyasar beberapa wilayah Kota Mojokerto. Tercatat, ...

Ketua DPRD Kota Malang.

Ketua DPRD Kota Malang Temui Massa Aksi, Respons 11 Poin Aspirasi Ratusan Mahasiswa

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Ketua DPRD Kota Malang Amithya Ratnanggani merespons langsung aspirasi maupun tuntutan ratusan mahasiswa. Hal itu menyusul ratusan ...

Ilustrasi.

Hujan Deras, Balita di Kediri Terpleset ke Parit dan Tewas

Herlianto A

KEDIRI, Tugujadim.id – Duka dan kepedihan mendalam dirasakan Zulfia Ramadani, warga Kelurahan/Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri. Dia harus mengikhlaskan buah hatinya, ...