Wacana Kenaikan Harga BBM Subsidi Beredar, Masyarakat Panic Buying Serbu SPBU

Dwi Lindawati

News

Harga BBM subsidi. (Foto: Mochamad Abdurrochim/Tugu Jatim)
Kondisi terkini SPBU di Kabupaten Tuban, Kamis (01/09/2022), usai pemerintah mewacanakan kenaikan harga BBM subsidi. (Foto: Mochamad Abdurrochim/Tugu Jatim)

TUBAN, Tugujatim.id – Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di sejumlah daerah di Jawa Timur pada Rabu (31/08/2022) padat antrean kendaraan yang ingin membeli bahan bakar minyak (BBM). Kondisi itu terjadi karena pemerintah berencana akan menaikkan harga BBM subsidi, baik jenis solar maupun pertalite.

Section Head Comrel MOR V Pertamina Patra Niaga Jatimbalinus Arya Yusa Dwicandra membenarkannya. Menurut dia, pihaknya mengistilahkan fenomenanya “rush” atau “panic buying”. Di mana masyarakat secara berbondong-bondong membeli BBM.

“Betul yang jadi masalah kalau panic buying adalah stok SPBU cepat habis, Mas,” ujar Arya, sapaan akrabnya, saat menjelaskan wacana kenaikan harga BBM subsidi.

Sementara itu, dia mengatakan, membutuhkan waktu pengisian kembali di SPBU. Sebab, mobil tangki juga membutuhkan waktu perjalanan dan pengisian di Terminal BBM yang ada.

“Pasti ada jeda waktu kosongnya,” terangnya.

Harga BBM subsidi. (Foto: Mochamad Abdurrochim/Tugu Jatim)
Warga menyerbu SPBU di Kabupaten Tuban, Kamis (01/09/2022). (Foto: Mochamad Abdurrochim/Tugu Jatim)

Arya menjelaskan, rata-rata permintaan BBM di Jawa Timur mengalami peningkatan selama Juni 2022 permintaan Gasoline pada 13.000 KL/hari, pada Agustus naik jadi 14.000 KL/hari. Sedangkan untuk Gasoil pada periode yang sama di Juni sekitar 7.000 KL/hari, kondisi ini naik pada Agustus naik 10 persen atau 7.700 KL/hari.

“Ada kenaikan sekitar 7-8% untuk Gasoline dan 10 persen Gasoil pada periode Juni dan Agustus,” terangnya.

Meski begitu, pihaknya menjamin sampai akhir tahun kondisi stok BBM aman. Hanya saja, anak perusahaan dari Pertamina ini tidak boleh menyalurkan di luar kuota yang ditetapkan pemerintah melalui BPH Migas.

“Kalau stok itu sangat aman, kami seluruh terminal BBM di Jawa Timur stoknya rata-rata akumulasi bertahan sampai tahun depan,” terangnya.

Popular Post

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...

Ilustrasi.

Hujan Deras, Balita di Kediri Terpleset ke Parit dan Tewas

Herlianto A

KEDIRI, Tugujadim.id – Duka dan kepedihan mendalam dirasakan Zulfia Ramadani, warga Kelurahan/Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri. Dia harus mengikhlaskan buah hatinya, ...

candi sanggrahan tulungagung tugu jatim

Candi Sanggrahan Tulungagung dan Kemegahan Peninggalan Majapahit Pasca Pemugaran

Dwi Lindawati

TULUNGAGUNG, Tugujatim.id – Kabupaten Tulungagung di Jawa Timur tak lepas dari kelekatan sejarah peradaban kerajaan di tanah Jawa, terutama Majapahit. ...

WhatsApp Image 2023 07 19 at 17.20.31

5 Pekerjaan Remote di Era Digital, Menggali Peluang Kerja di Dunia Digital

Lizya Kristanti

Tugujatim.id – Dalam era digital yang terus berkembang, peluang untuk bekerja secara remote semakin meluas. Kemajuan teknologi telah memungkinkan kita ...

Pohon Tumbang

Pohon Tumbang Akibat Angin Kencang di Sejumlah Wilayah, Ini Imbauan DLH Kota Mojokerto

Darmadi Sasongko

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Tepat sehari pasca pemungutan suara Pilkada sererentak 2024, angin kencang tiba-tiba menyasar beberapa wilayah Kota Mojokerto. Tercatat, ...

balai kota malang tugu jatim

Pemerhati Sejarah Kritik Rencana Pemasangan Lampu ala Kayutangan di Alun-alun Balai Kota Malang

Lizya Kristanti

MALANG, Tugujatim.id – Pemerintah Kota Malang melalui Dinas Lingkungan Hidup berencana merubah dekorasi lampu di proyek revitalisasi Alun-alun Tugu Balai ...