Career Talk LTE Cruise Hotel Kampung Inggris Kediri Gandeng Perusahaan Kapal Pesiar Bertaraf Internasional

LTE Cruise Hotel.
Kegiatan "Aida Career Talk" yang digelar LTE Cruise Hotel & Marine Training Center di Kampung Inggris, Kecamatan Pare, Kediri pada Kamis (26/01/2023). (Foto: dok. LTE Cruise)

KEDIRI, Tugujatim.id – LTE Cruise Hotel and Marine Training Center di Kampung Inggris, Kecamatan Pare, Kediri, menggelar kegiatan career talk pada Kamis (26/01/2023). Dalam kegiatan career talk ini, sekolah perhotelan dan kapal pesiar ini mendatangkan pemateri dari perusahaan kapal pesiar internasional, Aida Cruises.

Owner LTE Cruise Hotel Nur Haidi menyatakan dalam acara bertajuk “Aida Career Talk” ini materi diberikan langsung oleh Manager International Training Aida Cruises Mr Walter Kuhnert. Dia menjelaskan terkait bagaimana kebutuhan tenaga kerja, jejang karir, hingga fasilitas yang didapatkan apabila bekerja di kapal pesiar Aida Cruises.

“Di Aida Cruises ini setiap tahun butuh sekitar ribuan tenaga kerja, gajinya pun menggiurkan, dan pekerjanya bisa menikmati fasilitas kapal dengan gratis,” ujar pria yang akrab disapa Andi pada Selasa (31/01/2023).

LTE Cruise Hotel.
Nur Haidi, owner LTE Cruise (dua dari kanan) memberikan suvenir kepada Manager International Training Aida Cruises Mr Walter Kuhnert sebagai pengisi materi Aida Career Talk” yang digelar di LTE pada Kamis (26/01/2023). (Foto: dok. LTE Cruise)

Menurut Andi, peluang untuk bisa kerja di kapal pesiar sangatlah besar. Hampir setiap tahun, lulusan LTE Cruises Hotel selalu diterima kerja di perusahaan kapal pesiar di luar negeri.

Dia mengatakan, satu-satunya sekolah perhotelan dan kapal pesiar di Kampung Inggris Kediri ini sudah bekerja sama dengan PT Alpha Magsaysay, perusahaan penyalur tenaga kerja kapal pesiar bertaraf internasional sejak 2016.

“Sudah ada 2.000-an lebih alumni LTE Cruises yang bekerja di kapal pesiar di bawah naungan Alpha Magsaysay, seperti Aida, Costa, Princess, P & O dari Australia, Holland America Line dan Viking Cruises,” ungkapnya.

LTE Cruise Hotel.
Para peserta Career Talk Cruise Hotel & Marine Training Center di Kampung Inggris, Kecamatan Pare, Kediri. (Foto: dok. LTE Cruise)

Andi menyatakan, LTE Cruises punya empat paket program sekolah perhotelan dan kapal pesiar.
Pertama, program Diploma 1 untuk lulusan SMA dan SMK usia 17-22 tahun yang belum punya pengalaman kerja di perhotelan maupun kapal pesiar.Dengan masa sekolah satu tahun, di mana enam bulannya digunakan untuk magang.

Kedua yaitu executive program, yakni program akselerasi untuk usia 23-33 tahun yang belum berpengalaman dengan minimal pendidikan SMA dan SMK. Masa sekolahnya hanya 10 bulan, di mana enam bulannya digunakan untuk magang.

“Kedua program ini diperuntukkan bagi yang belum punya pengalaman sama sekali, ada pelajaran bahasa Inggris dan juga tiga departemen. Mulai dari house keeping, FnB service, dan FnB program,” ungkapnya.

Selain itu, ada program English for Cruise Ship, yakni program kursus bahasa Inggris bagi yang sudah punya pengalaman kerja minimal 6 bulan di perhotelan dan ingin berkarir di kapal pesiar. Terakhir, ada program English for Maritime, yakni kursus bahasa Inggris bagi yang berpengalaman di bidang deck dan engine ABK kapal dan ingin berkarir di dunia kapal niaga dan kapal pesiar.

Andi memastikan LTE Cruise Hotel memberi jaminan para alumninya untuk bisa bekerja di dunia perhotelan, kapal pesiar, hingga kapal niaga.

“Kalau belum diterima kerja, kami berikan kelas tambahan gratis sampai benar-benar diterima kerja,” ujarnya. (adv)