MOJOKERTO, Tugujatim.id – Kenaikan harga kopi membuat petani di Mojokerto tersenyum ceria. Seperti yang dialami oleh salah satu petani kopi di Lebaksari, Rejosari, Jatirejo, Kabupaten Mojokerto.
Berdasarkan penuturan dari Ketua Kelompok Tani (KTH) Hutan Adi Sucipto, tercatat harga biji kopi Robusta Green Bean atau biji kopi mentah yang tahun lalu dijual dengan harga Rp40.000 per kilogram, kini melonjak hingga menyentuh Rp90.000 per kilogram.
Harga kopi jenis Robusta juga bisa lebih melejit lagi, bila kopi jenis tersebut diolah sedemikian rupa hingga menjadi bubuk kopi. Saat ini, harga Robusta jenis bubuk bisa mencapai Rp120.000 per kilogram.
Sementara, harga kopi Excelsa yang pada tahun lalu berada pada kisaran harga Rp35.000 per kilogram, kini tembus hingga menyentuh Rp140.000 per kilogram.
“Ketinggian tanah di sini cocok untuk kopi varian Robusta dan jenis Excelsa. Tahun ini bisa dibilang berkah karena harga (kopi) ternyata sedang tinggi,” ucap Adi Sucipto, Sabtu (10/08/2024).
Kebun kopi yang dimiliki Sucipto sendiri memiliki luas 4 hektare dengan komoditas tanam berupa kopi Robusta dan kopi Excelsa. Sementara, kebun kopi dari KTH mencapai luas 25 hektare. Adi Sucipto dan kelompoknya bisa memanen kopi hingga 1,5 ton setiap bulan.
“Walau harga kopi sedang tinggi, namun tidak terjadi penurunan daya beli konsumen. Bahkan menjadi keuntungan bagi petani kopi seperti kami. Sebab kopi juga masuk kebutuhan pokok,” terangnya.
Petani kopi lainnya, Suyitno mengatakan, penjualan bubuk jenis Excelsa menjadi komoditas paling laku di desanya. Sebab, kedai kopi yang banyak bermunculan memberi pengaruh besar akan kebutuhan kopi jenis tersebut.
Baca Juga: Diduga Salip Truk, Dua Motor Kecelakaan Maut di Dampit Malang: 1 Pemotor Tewas
“Pembeli (kopi Excelsa) mayoritas pengusaha kedai kopi. Konsumen dari luar Mojokerto juga banyak, seperti Malang, Surabaya, ada juga dari Jakarta, Bekasi, masih banyak daerah lain juga,” ujarnya.
Suyitno menambahkan, kopi Excelsa miliknya dibanderol dengan harga Rp34.000 per 250 gram. Sementara kemasan 125 gram dibanderol dengan harga Rp20.000 dan kemasan 1 kilogram dihargai Rp120.000. Lalu, kopi jenis Robusta dengan berat 250 gram dijual seharga Rp30.000 dan kemasan 1 kilogram dijual seharga Rp90.000.
“Kalau harapan kami tentu harga kopi stabil. Selain untuk kemakmuran warga desa penyangga hutan, juga untuk kestabilan ekonomi desa kami,” pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id
Writer: Hanif Nanda Zakaria
Editor: Dwi Lindawati