Tugujatim.id – Bukan rahasia umum lagi berbicara Korea sebagai center dalam dunia kecantikan dan fashion. Sejak maraknya Idol K-Pop, banyak dari kalangan para fans di seluruh dunia mencoba berpenampilan yang terinspirasi dari Korea Selatan. Salah satunya memilih Korean blouse.
Korean blouse menjadi kian menarik dan menjadi outfit populer di kalangan perempuan muda, terutama mereka yang menjadi fans dari idol atau aktris Korea. Outfit yang manis tetapi terlihat elegan tidak heran jika blouse pas digunakan untuk kuliah atau kantor.
Pintar dalam padu-padan Korean blouse agar terlihat lebih menarik dan tampil kekinian, Anda harus bisa memilih model atau motif blouse yang pas untuk bentuk tubuh. Sebab, ada beberapa blouse yang berlengan panjang dan pendek dari berbagai merk.
Baca Juga: Cek 5 Merk HP Android Murah bagi Anak Muda, Fitur Tak Kalah dengan Smartphone Flagship!
Bagaimanapun, sebagian besar perempuan akan menginginkan penampilan yang cantik dan rapi. Baik ketika bekerja di kantor atau bertemu sekadar mengobrol dengan teman-teman.
Biar outfit of the day atau OOTD Korean blouse semakin menarik, Tugujatim.id akan memberikan beberapa model blouse yang cocok digunakan untuk acara formal maupun santai.
1. Blouse dan Jas
Bagi penggemar drama Crash Landing on You, beberapa outfit yang dikenakan aktris Son Ye Jin selalu menarik perhatian. Berperan sebagai orang kaya, Ye Jin selalu menjaga penampilannya untuk terlihat cantik, elegan, dan mewah.
Seperti jas bermotif gingham kotak-kotak kecil dan lengkap belt yang senada terlihat rapi dan elegan. Gaya busana ala Seo Ji Hye ini bisa menjadi inspirasi untuk pakaian bekerja di kantor.
Jas yang digunakan sebagai layering blouse dengan menggunakan celana panjang membuat tampilannya terlihat formal. Untuk bagian dalamnya pilihlah Korean blouse yang memiliki aksen pita di bagian depan untuk mendukung penampilan lebih manis.
2. Blouse Draped Bow
Inspirasi Korean blouse ala selebriti Korea selanjutnya adalah ala Kwon Nara. Beberapa style-nya sebagai pekerja kantor untuk sebuah restoran dalam serial drama Itaewon Class, penampilannya patut dilirik lho.

Salah satu scene di mana dia sedang di kafe menggunakan blouse yang bernuansa hitam putih terlihat lebih anggun dan juga elegan. Memiliki kombinasi warna yang simpel tapi klasik memberikan kesan elegan.
Salah satu khasnya yang menarik pandangan mata adalah aksen detail draped bow yang dikenakan di bagian leher. Layaknya syal tipis yang semakin menambah keunikan dari gaya busaya Kwon Nara.
3. Blouse dan Pencil Skirts
Bicara soal Korean blouse, rasanya tak afdal jika tidak membahas fashion dari sekretaris andalan ala drama What’s Wrong With Secretary Kim. Dari sekian banyak scene-nya, gaya busaya kantor ala Kim Mi So selalu menjadi andalan.
Perpaduan blouse berbagai warna yang kerap disandingkan dengan rok putih membuat penampilannya terlihat lebih rapi, anggun, dan feminin. Belum lagi jika secara look, dia sering menggunakan pencil skirt untuk memberikan kesan elegan dan formal.

Selain itu, kelebihan lain menggunakan pencil skirt berwarna netral sangat pas bila dikombinasikan dengan atasan Korean blouse berbagai warna. Aksen dasi yang menyatu dengan blouse semakin mempercantik penampilan.
Inspirasi gaya busana ala sekretaris Kim Mi So menunjukkan bahwa oufit ke kantor tidak melulu menggunakan jas atau kemeja untuk terlihat lebih rapi. Menggunakan baju berbahan sutra juga terlihat menarik.
4. Ribbon Blouse
Terkenal sebagai spek “mbak-mbak kantoran” membuat aktris Park Min Young yang juga membintangi drama Whats Wrong With Secretary Kim menjadi inspirasi banyak orang terkait gaya busananya yang elegan dalam drama, terutama jika melirik tampilannya menggunakan Korean blouse.

Namun di luar drama, di kehidupannya sehari-hari dia ternyata tidak jarang memakai Korean blouse lho. Hal itu dapat dilihat dari beberapa postingan foto melalui akun Instagram pribadinya. Salah satu unggahan Min Young mengenakan blouse office look yang tidak kalah menawan dengan di drama.
Outfit yang dikenakan untuk berfoto di depan coffe truck terlihat sangat cantik dan menunjukkan sisi profesional. Dia mengombinasikan ribbon house dengan celana hitam simpel tapi tidak menghilangkan kesan stylish.
Bahkan, sebetulnya model Korean blouse ala Min Young tidak hanya pas dipadukan dengan celana panjang hitam polos. Biar semakin terlihat lebih anggun dan feminin, Anda bisa menggunakan rok polos dan berwarna senada dengan blouse.
Nah, itulah beberapa potret aktris Korea Selatan dengan busana formal yang cocok untuk dijadikan office outfit. Kamu suka yang mana?
Writer: Izzatun Najibah
Editor: Dwi Lindawati