Mampir Kediri, Ganjar Pranowo Kagum dengan Koleksi Kampung Anggrek

Dwi Lindawati

News

Ganjar Pranowo. (Foto: Dokumen/Tugu Jatim)
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan istrinya ditemani Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana melihat koleksi Kampung Anggrek pada Sabtu (16/04/2022). (Foto: Dokumen)

KEDIRI, Tugujatim.id – Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mampir sejenak di Kabupaten Kediri. Dalam kunjungannya, Ganjar Pranowo yang ditemani Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana itu memuji Kampung Anggrek yang ada di Desa Sempu, Kecamatan Ngancar, Kabupaten Kediri, Sabtu (16/04/2022), pukul 16.00.

Hawa dingin di lereng Gunung Kelud, membuat Ganjar Pranowo bersama istrinya betah untuk menikmati koleksi bunga yang ada di Kampung Anggrek. Ada beberapa bunga anggrek yang langka dan termasuk anggrek terbesar di dunia. Yakni, anggrek tebu dengan warna hijau kekuningan.

Ganjar Pranowo. (Foto: Dokumen/Tugu Jatim)
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo foto bersama dengan Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana di Kampung Anggrek pada Sabtu (16/04/2022). (Foto: Dokumen)

“Ini bagus untuk wisata, bahkan buat penelitian. Koleksinya bagus banget,” ungkapnya.

Menurut Ganjar Pranowo, Kampung Anggrek yang dikelola Zainuddin ini perlu penambahan koleksi lagi. Jadi, ada persilangan jenis dari anggrek yang langka agar bisa dibudidayakan. Dia juga menilai perlu adanya pendaftaran orchid yang asli Indonesia untuk didaftarkan di London, Inggris.

Ganjar Pranowo. (Foto: Dokumen/Tugu Jatim)
Ganjar Pranowo tampak melihat koleksi Kampung Anggrek pada Sabtu (16/04/2022). (Foto: Dokumen)

Ganjar Pranowo juga melihat bagaimana para peneliti di laboratorium Kampung Anggrek ini sedang menyilangkan bibit. Dia kagum dengan upaya budi daya di Kampung Anggrek ini. Sebab, selain tak mudah, Ganjar mengaku sering berdiskusi dengan Keluarga Alumni Gajah Mada (Kagama) yang konsentrasi budi daya anggrek tentang pemberian hak patennya.

“Iya hak patennya rumit juga ya, jadi selain koleksi penting tapi proses pendaftaran jenis anggreknya juga,” terang ketua Kagama itu.

Ganjar Pranowo. (Foto: Dokumen/Tugu Jatim)
Ganjar Pranowo tampak serius melihat koleksi Kampung Anggrek. (Foto: Dokumen)

Sementara itu, Mas Dhito, sapaan akrab Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana, juga sedang berupaya mengembangkan UMKM yang ada di Desa Sempu. Salah satunya ialah produk olahan nanas.

Karena produksi nanas di Kecamatan Ngancar sangat melimpah, maka perlu sebuah diversifikasi produk agar punya nilai jual lebih. Seperti minuman sari nanas yang merupakan produk bumdes Sempu.

Ganjar Pranowo. (Foto: Dokumen/Tugu Jatim)
Suasana Kampung Anggrek terasa istimewa karena kehadiran Ganjar Pranowo dan istrinya. (Foto: Dokumen)

Menurut Dhito, perlu dikembangkan lagi agar dapat menjadi buah tangan wisatawan yang berkunjung ke wilayah Kelud.

“Kami akan dorong terus pengembangan bersama dinas kopusmik ke depan,” ujarnya.

 


Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim

 

 

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...