SURABAYA, Tugujatim.id – Ada sosok unik yang perlu diketahui, namanya ‘New Man’. Mengenakan baju serba hijau, kepala plontos, berkacamata, gendut dan memiliki sayap. Sosok mirip superhero itu ‘diciptakan’ Tri Rismaharini saat masih menjabat Wali Kota Surabaya, sebagai upaya mengingatkan warga agar selalu taat pada protokol kesehatan COVID-19.
“Berkeliling. Kemarin di Kebun Binatang Surabaya (KBS). Hari ini (04/01) saya coba di Pasar Kapasan, setelah itu merapat ke Pasar Pabean. Semua lokasi akan disapa, semua masyarakat Surabaya. Agar selalu ingat protokol kesehatan dan tidak teledor,” tutur M. Yunus, sosok di balik ‘New Man’, Senin (04/01/2021).
Baca Juga: Cara Mengatasi Stres Berkepanjangan, Lakukan Hal-hal Berikut!
Sosok dengan perut buncit dan lucu itu, mirip dengan tokoh superhero di serial DC Universe (DCU) dan Marvel Cinematic Universe (MCU). Sosok New Man, selalu mengenakan masker dan sarung tangan sebagai upaya kampanye protokol kesehatan pada warga Surabaya.
“Saat saya pakai baju New Man, artinya sedang mengingatkan warga terkait pelaksanaan protokol kesehatan. Berbeda saat saya mengenakan baju dinas, kita benar-benar terapkan Perwali 67 Tahun 2020. Saat saya pakai baju dinas, sanksi administrasi sudah diterapkan,” tutur M. Yunus yang juga merupakan Camat Sawahan.
Denda yang dikenakan untuk warga Surabaya yang melanggar dan tidak menjalankan protokol kesehatan sekitar Rp. 150.000. Selain itu, KTP juga disita untuk menjalankan swab test sebagai upaya memastikan kesehatan si pelanggar tersebut dari COVID-19.
“Untuk pelaku usaha, ada batasan tutup sampai pukul 22.00 WIB. Tidak boleh buka lebih dari jam yang sudah ditentukan itu. Sosialisasi ini dilakukan agar warga tidak teledor dan lalai untuk menjalankan protokol kesehatan COVID-19,” lanjut pemeran New Man pada beberapa wartawan media di Surabaya, Senin (04/01/2021).
Baca Juga: Hobi Menyaksikan Video Binatang Lucu dan Imut Baik untuk Kesehatan, Studi Membuktikan
Sedangkan, Hadi Susilo (45), merupakan salah satu pedagang tekstil di Pasar Kapasan mengaku bangga melihat kreativitas dan inovasi yang dimiliki Pemkot Surabaya dalam upaya mengingatkan warga untuk taat pada protokol kesehatan.
“Sepertinya, ini satu-satunya di Indonesia. Membekas di benak masyarakat. Sangat efektif untuk menyampaikan pesan-pesan maupun protokol kesehatan COVID-19. Saya kira hanya kartun, ternyata ada sosoknya di dunia nyata,” terang Hadi saat ditemui pewarta di Pasar Kapasan Surabaya.
Sosok New Man dibuat agar warga Surabaya mudah ingat, kemudian mengasosiasikan dengan tertib dalam penerapan protokol kesehatan COVID-19. Sosok unik tersebut pasti mudah dihapal. Apalagi di tengah perut buncitnya itu, terdapat gambar kartun lucu dari ‘Suro’ dan ‘Boyo’, yang membentuk huruf ‘S’, inisial dari nama Kota Surabaya. (Rangga Aji/gg)