Pengguna Jalan Mengeluh, Kini Trotoar Ambrol di Tuban Diperbaiki dengan Anggaran Rp 150 Juta

Redaksi

News

Perbaikan trotoar jalan dan saluran air dibantu alat berat di Jalan Pahlawan, Kelurahan Gedongombo, Kecamatan Semanding. (Foto: Rochim/Tugu Jatim)
Perbaikan trotoar jalan dan saluran air dibantu alat berat di Jalan Pahlawan, Kelurahan Gedongombo, Kecamatan Semanding. (Foto: Rochim/Tugu Jatim)

TUBAN, Tugujatim.id – Banyak pengguna jalan yang mengeluhkan soal fasilitas publik berupa trotoar jalan dan saluran air yang ambrol di Jalan Pahlawan, Kelurahan Gedongombo, Kecamatan Semanding, Tuban. Setelah banyak keluhan yang masuk, kini fasilitas publik itu pun diperbaiki oleh petugas.

Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (PRKP) Kabupaten Tuban Sudarmaji membenarkan terkait pengerjaannya.

“Ya, hari ini (02/02/2021) mulai dikerjakan,” kata Sudarmaji kepada Tugu Jatim melalui pesan singkatnya Selasa (02/02/2021).

Perbaikan trotoar ambrol terus dilakukan oleh petugas. (Foto: Rochim/Tugu Jatim)
Perbaikan trotoar ambrol terus dilakukan oleh petugas. (Foto: Rochim/Tugu Jatim)

Mantan Camat Plumpang ini menambahkan, dana alokasi khusus (DAK) yang digunakan untuk pemeliharaan pengananan kerusakan sekitar Rp 150 juta.

“Iya, itu diambilkan dari anggaran pemeliharaan untuk menangani kerusakan. Jadi, nggak hanya 1 titik itu saja,” tambahnya.

Anggaran tersebut akan digunakan untuk pemeliharaan fasilitas publik. Baik trotoar maupun saluran air yang memang harus segera ditindaklanjuti secara cepat.

“Anggaran untuk titik yang segera perlu penanganan,” ungkapnya.

Untuk diketahui, akses bagi pengguna jalan kaki di Jalan Pahlawan, Kelurahan Gedongombo, Kecamatan Semanding, ini ambrol sepanjang kurang lebih empat meter. Hampir selama berbulan-bulan tidak ada perhatian dari dinas terkait. Hingga kini baru dilakukan perbaikan. (Mochamad Abdurrochim/ln)

Popular Post

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...

1 Ramadan.

1 Ramadan 1446 H Jatuh pada 1 Maret 2025, Ini Penjelasan Menteri Agama

Dwi Linda

JAKARTA, Tugujatim.id – Pemerintah menetapkan 1 Ramadan 1446 H jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025. Keputusan ini diumumkan oleh Menteri ...

WhatsApp Image 2023 07 19 at 17.20.31

5 Pekerjaan Remote di Era Digital, Menggali Peluang Kerja di Dunia Digital

Lizya Kristanti

Tugujatim.id – Dalam era digital yang terus berkembang, peluang untuk bekerja secara remote semakin meluas. Kemajuan teknologi telah memungkinkan kita ...

Ketua DPRD Kota Malang.

Ketua DPRD Kota Malang Temui Massa Aksi, Respons 11 Poin Aspirasi Ratusan Mahasiswa

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Ketua DPRD Kota Malang Amithya Ratnanggani merespons langsung aspirasi maupun tuntutan ratusan mahasiswa. Hal itu menyusul ratusan ...

Ilustrasi.

Hujan Deras, Balita di Kediri Terpleset ke Parit dan Tewas

Herlianto A

KEDIRI, Tugujadim.id – Duka dan kepedihan mendalam dirasakan Zulfia Ramadani, warga Kelurahan/Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri. Dia harus mengikhlaskan buah hatinya, ...

candi sanggrahan tulungagung tugu jatim

Candi Sanggrahan Tulungagung dan Kemegahan Peninggalan Majapahit Pasca Pemugaran

Dwi Lindawati

TULUNGAGUNG, Tugujatim.id – Kabupaten Tulungagung di Jawa Timur tak lepas dari kelekatan sejarah peradaban kerajaan di tanah Jawa, terutama Majapahit. ...