Saat Pandemi, Pemkot Batu Hanya Capai PAD Rp 4 Miliar dari Pajak Hiburan

Dwi Lindawati

News

Plt Kepala Bapenda Kota Batu M. Chori. (Foto: Sholeh/Tugu Jatim)
Plt Kepala Bapenda Kota Batu M. Chori. (Foto: Sholeh/Tugu Jatim)

BATU, Tugujatim.id – Pemerintah Kota Batu menargetkan pendapatan asli daerah (PAD) sektor pajak hiburan Kota Batu 2021 sebesar Rp 30,7 miliar. Belum bangkitnya sektor pariwisata di Kota Batu membuat Pemkot Batu keteteran dalam memenuhi target pajak hiburan 2021.

Plt Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Batu M. Chori menjelaskan, sektor pariwisata di Kota Batu memang belum pulih seutuhnya. Akibatnya, PAD sektor pajak hiburan masih mencapai 13 persen dari target atau senilai Rp 4 miliar.

“Pajak hiburan masih mencapai 13 persen karena memang kondisinya seperti ini. Tempat-tempat wisata memang belum pulih, objek wisatanya belum bangkit,” ujarnya Senin (24/05/2021).

Pihaknya memahami rendahnya PAD sektor pajak hiburan tersebut karena masih rendahnya tingkat kunjungan pariwisata Kota Batu di masa pandemi ini. Namun, pihaknya masih mensyukuri pariwisata di Kota Batu masih dikunjungi wisatawan skala keluarga oleh warga lokal.

“Memang bisa dipahami, jumlah kunjungan wisata di Kota Batu rata-rata kan dikunjungi siswa sekolah, kami kan banyak wisata edukasi. Sementara sekolah masih libur sehingga tidak mungkin dan akhirnya pendapatan dari pajak ini berkurang,” bebernya.

Dia menyebutkan, selain pajak hiburan, pajak hotel dan restoran Kota Batu juga masih rendah dari target yang ditetapkan di 2021. Dia mengatakan, target pajak hotel Kota Batu 2021 sebesar Rp 27,5 miliar dan masih tercapai 27,43 persen atau senilai Rp 7,5 miliar. Sementara pajak restoran Kota Batu 2021 ditargetkan sebesar Rp 15,1 miliar. Hingga saat ini masih tercapai 37 persen atau senilai Rp 5,6 miliar.

 

Popular Post

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...

WhatsApp Image 2023 07 19 at 17.20.31

5 Pekerjaan Remote di Era Digital, Menggali Peluang Kerja di Dunia Digital

Lizya Kristanti

Tugujatim.id – Dalam era digital yang terus berkembang, peluang untuk bekerja secara remote semakin meluas. Kemajuan teknologi telah memungkinkan kita ...

Pohon Tumbang

Pohon Tumbang Akibat Angin Kencang di Sejumlah Wilayah, Ini Imbauan DLH Kota Mojokerto

Darmadi Sasongko

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Tepat sehari pasca pemungutan suara Pilkada sererentak 2024, angin kencang tiba-tiba menyasar beberapa wilayah Kota Mojokerto. Tercatat, ...

Ilustrasi.

Hujan Deras, Balita di Kediri Terpleset ke Parit dan Tewas

Herlianto A

KEDIRI, Tugujadim.id – Duka dan kepedihan mendalam dirasakan Zulfia Ramadani, warga Kelurahan/Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri. Dia harus mengikhlaskan buah hatinya, ...

1 Ramadan.

1 Ramadan 1446 H Jatuh pada 1 Maret 2025, Ini Penjelasan Menteri Agama

Dwi Linda

JAKARTA, Tugujatim.id – Pemerintah menetapkan 1 Ramadan 1446 H jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025. Keputusan ini diumumkan oleh Menteri ...

candi sanggrahan tulungagung tugu jatim

Candi Sanggrahan Tulungagung dan Kemegahan Peninggalan Majapahit Pasca Pemugaran

Dwi Lindawati

TULUNGAGUNG, Tugujatim.id – Kabupaten Tulungagung di Jawa Timur tak lepas dari kelekatan sejarah peradaban kerajaan di tanah Jawa, terutama Majapahit. ...