Tugujatim.id – Dekorasi dapur impianmu seperti apa? Ingin bertema minimalis atau terkesan mewah? Mau dekorasi dapur minimalis maupun mewah bisa kamu wujudkan untuk membuat hunian yang menyenangkan, apalagi agar betah berlama-lama memasak.
Memiliki dapur yang indah serta nyaman untuk digunakan mungkin merupakan impian semua orang. Nah, pada 2024 ini, kebanyakan rumah didominasi oleh desain dapur yang minimalis. Namun, salah satu problem terbesar akan desain dapur yang satu ini adalah kurang hidupnya suasana karena terlalu minimalis sehingga terkesan monoton. Nah, di sinilah kemampuan akan pemilihan dekorasi dapur minimalis yang tepat sangat dibutuhkan.
Buat kamu yang masih kebingungan menentukan dekorasi untuk dapur yang terlihat kosong, tenang tugujatim.id sudah menyiapkan solusinya! Yuk intip 5 ide dekorasi dapur minimalis yang siap menghidupkan suasana serta menaikkan mood kamu dalam memasak! Yuk, simak selengkapnya.
1. Dekorasi Dapur Minimalis “Rak Kayu ala Korea”

Dapur kamu memiliki space kosong yang cukup lebar? Jika iya, menambahkan rak kayu dengan desain ala Korea bisa jadi salah satu dekorasi dapur minimalis yang tepat buatmu!
Dengan menggunakan rak kayu seperti ini dapurmu tidak hanya akan terasa semakin cantik, kamu juga bisa menggunakannya untuk meletakkan barang-barang berat di dapur sehingga tampak lebih rapi dan menarik. Kamu di sini bisa meletakkan berbagai peralatan dapur yang cukup besar, seperti blender, chopper, berbagai wadah serta alat dapur, oven, hingga dispenser.
Selain itu, dengan desainnya yang sederhana, rak kayu sangat menyesuaikan dengan tema yang ingin kamu angkat ke dalam suasana dapur. Sebut saja, tema minimalis, rustic, shabby chic, tradisional, hingga klasik.
2. Dekorasi Dapur Minimalis “Keranjang Gantung”

Berikutnya kamu dapat mendekor dapur minimalismu dengan menggunakan keranjang gantung besi. Penggunaan keranjang gantung ini akan sangat cocok untukmu yang memiliki dapur dengan ukuran yang kecil dan sempit.
Ukurannya yang minimalis, sangat memudahkanmu untuk dapat menginstalnya di mana saja. Kamu dapat memasang keranjang gantung ini secara langsung di tembok maupun disambungkan dengan instalasi dapur atau rak dinding yang sudah terpasang di dapur.
Dengan menggunakan keranjang gantung seperti ini, kamu tidak perlu lagi kerepotan untuk menaruh bahan masakan yang tidak bisa dimasukkan di dalam kulkas. Cukup pasang keranjang gantung seperti ini, kemudian letakkan bahan masakanmu di dalamnya. Tara,,, dapurmu akan terasa lebih hidup serta rapi seketika.
3. Dekorasi Dapur Minimalis “Rak Dinding”

Dekorasi dapur minimalis selanjutnya yang wajib banget buat kamu cobain adalah berupa rak dinding. Buat kamu yang tidak suka dengan dekorasi yang besar dan bisa memenuhi lantai seperti rak kayu, rak dinding ini bisa menjadi solusi untukmu.
Sama seperti rak kayu, dengan menggunakan rak dinding sebagai dekorasi dapur akan dapat mengangkat berbagai tema yang ingin kamu angkat ke dalam dapurmu. Mulai dari tema minimalis hingga klasik.
Selain itu, rak dinding ini sangat mudah untuk dipasang sehingga tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan dalam instalasinya. Ditambah lagi, kini dengan adanya online shop, rak dinding ini dapat dengan mudah kamu peroleh dalam berbagai variasi harga dan ukuran lho.
4. Dekorasi Dapur Minimalis “Kursi Kayu Minimalis”

Siapa bilang kalau dapur minimalis dan sempit tidak bisa jadi satu dengan ruang makan? Eitss, dengan hanya menggunakan model kursi kayu minimalis seperti pada gambar, kamu sudah bisa menyulap bagian dapurmu yang kosong menjadi sebuah ruang makan sederhana lho. Kursi kayu dengan desain sederhana namun estetik ini memang sering kali dipilih karena mampu menyatu dengan berbagai elemen dapur modern.
Kayu sebagai bahan alami dapat memberikan kesan organik yang kontras dengan permukaan dapur yang biasanya didominasi oleh bahan-bahan seperti stainless steel atau marmer. Belum lagi, pemilihan warna dan tekstur kayu yang tepat dapat memperkaya tampilan keseluruhan dapur, membuatnya lebih hangat dan hidup.
Selain itu, pada umumnya kursi kayu jenis ini memiliki bobot yang cukup ringan sehingga memudahkan penataan ulang ruang dapur sesuai kebutuhan. Perawatannya juga relatif sederhana, cukup dengan pembersihan rutin dan sesekali pelapisan ulang untuk menjaga keindahan serta ketahanan kayu.
5. Dekorasi Dapur Minimalis “Lukisan Hiasan Dinding”

Tahun ini, penggunaan lukisan dinding sebagai dekor dapur minimalis lagi jadi favorit nih! Selain bikin dapur makin estetik, lukisan-lukisan ini juga bisa bikin suasana dapur jadi lebih hidup. Lukisan dinding di sini dinilai nggak cuma mempercantik tampilan dapur, tapi juga memberi sentuhan artistik yang bikin suasana makin asyik.
Kamu bisa banget memilih tema lukisan sesuai dengan kepribadianmu! Tema kuliner, pemandangan alam, atau abstrak sering dipilih buat menambah kehidupan dan dinamika di dapur minimalis. Selain itu, lukisan dinding juga bisa jadi titik fokus yang mengalihkan perhatian dari sudut-sudut yang mungkin kurang menarik.
Lukisan yang ditempatkan dengan tepat bisa memberi ilusi ruang yang lebih luas, bikin dapur terasa lebih lapang dan nyaman. Jadi, dapur nggak cuma tempat masak, tapi juga jadi ruang yang menginspirasi. Hasilnya, dapur jadi lebih menarik dan nyaman buat beraktivitas, menciptakan suasana yang lebih personal dan berkarakter di tengah kesederhanaan desain minimalis.
Nah, itu dia 5 dekorasi dapur minimalis yang membuat dapur rumahmu lebih hidup. Tentunya dalam mewujudkan dapur minimalis yang ideal sesuai dengan impianmu, kunci utamanya terletak pada keseimbangan antara estetika dan fungsi. Dengan pemilihan furnitur yang tepat dan penataan yang efisien, dapur minimalis bisa menjadi ruang yang tidak hanya memanjakan mata tetapi juga mendukung segala aktivitas memasak dengan optimal.
Semoga dengan berbagai tips dan inspirasi ini, kamu dapat merancang dapur impian yang sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidupmu. Yuk, wujudkan dapur nyaman nan berwarna impianmu di rumah masing-masing!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id
Writer: Jelita Putri Wardhani/Magang
Editor: Dwi Lindawati