BANDUNG, Tugujatim.id – Setelah kemenangan gemilang atas Venezuela dengan skor 5-0, Timnas Argentina berhasil melaju ke babak perempat final Piala Dunia U-17 2023. Pertandingan di babak 16 besar yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Selasa (21/11/2023), pukul 19.00 WIB, menunjukkan performa impresif dari tim Argentina yang berhasil menguasai jalannya pertandingan.
Dalam pertandingan tersebut, Argentina tampil dominan sejak awal dan mampu mencetak gol-gol cepat yang membuat Venezuela kesulitan untuk membalas. Performa yang solid dari para pemain membuat mereka berhasil mengamankan tiket ke babak perempat final dengan skor meyakinkan.
Argentina menciptakan peluang pertama pada menit ke-12, tapi masih bisa diblok pertahanan oleh Venezuela. Tiga menit berselang terjadi blunder antara pemain Timnas Venezuela yang mengakibatkan gol bunuh diri. Tendangan Santiago Lopez yang membentur Luis Balbo membuat bola masuk ke gawang sendiri, gol perdana tercipta 1-0 keunggulan atas Argentina.
Makin bersemangat, Argentina menambah gol pada menit ke-22 melalui tembakan cantik Santiago Lopez yang mengarah ke sisi kanan yang tidak mampu dihalau kiper Venezuela.
Selang 10 menit, sang kapten Claudio Echeverri turut andil menyumbang gol melalui tendangan kanannya yang membobol sisi kiri gawang Venezuela. Gol ini juga berkat assist Valentino Acuna.
Venezuela tidak pantang menyerah, sampai babak pertama selesai Timnas Venezuela terus berusaha untuk meruntuhkan pertahanan Timnas Argentina. Sayang sampai babak pertama selesai tidak ada lagi gol yang tercipta, skor berakhir dengan 3-0 keunggulan atas Argentina.
Pada babak kedua seolah-olah disapa keberuntungan pada menit ke-68, Argentina mendapatkan kesempatan penalti. Tentu saja, penalti itu diberikan wasit setelah melihat VAR usai Pablo Ibarra dianggap melanggar Franco Mastantuono.
Eksekusi penalti ini dilakukan oleh Agustin Ruberto, membuat Argentina unggul 4-0. Tidak puas dengan penderitaan Venezuela, Agustin Robert kembali membobol gawang Venezuela pada menit ke-78 dengan melepaskan tembakan kaki kiri yang membobol gawang kiper Venezuela Sanchez.
Sampai babak kedua usai, tidak ada lagi gol yang tercipta. Hasilnya, Timnas Argentina menang atas Venezuela usai membantainya 5-0. Argentina pun lanjut ke babak perempat final Piala Dunia U-17 2023.
Pemain Argentina U-17 dan Venezuela U-17
Argentina U-17:
Jeremías Nisael Florentín, Ulises Adrián Giménez, Valente Pierani, Tobías Emanuel Palacio Cardozo, Juan Manuel Villalba, Mariano Ruben Gerez, Thiago Ezequiel Laplace, Dylan Tomás Gorosito, Claudio Echeverri, Ian Martín Subiabre, dan Agustín Fabian Ruberto.
Pelatih: Diego Placente.
Venezuela U-17:
Jorge Sanchez, Yiandro Raap, Rai Hidalgo, Angel Borgo, Luis Francisco Balbo Vieira, Leenhan Romero, Juan Arango, Miguel Vegas, Nicola Profeta, Alejandro Cichero, Alejandro Cichero, dan Junior Colina.
Pelatih: Ricardo Alfredo Valino.
Writer: Rahmatika Putri Supuasari (Magang)
Editor: Dwi Lindawati