Jelang Nataru, Tujuh Pos Pengamanan Rawan Macet Disiagakan di Kabupaten Jember

Dwi Linda

News

Jember.
Kapolres Jember AKBP Bayu Pratama Gubunagi saat Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Semeru dalam rangka Pengamanan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025. (Foto: Dok. Kominfo Jember)

JEMBER, Tugujatim.id Menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025, Polres Jember siagakan tujuh pos pengamanan yang terletak titik-titik rawan kemacetan dan kerawanan. Ketujuh pos tersebut tersebar di berbagai kecamatan yang terletak di Kabupaten Jember.

Kapolres Jember AKBP Bayu Pratama Gubunagi menjelaskan, tujuan adanya pemantauan di tujuh lokasi tersebut untuk memastikan kelancaran lalu lintas dan keamanan masyarakat.

Baca Juga: Kisah Pilu Septia Kurnia Rini, PMI asal Jember Alami Penyakit Aneh usai Operasi di Singapura: Kaki-Tangan Hitam dan Mengeras

Adapun titik lokasi yang diprioritaskan meliputi Alun-Alun Jember Nusantara, Terminal Tawangalun, Garahan Silo, dan beberapa tempat wisata, seperti Pantai Watu Ulo, Pantai Papuma, dan Pantai Paseban. Di mana lokasi tersebut diprediksi akan dipadati para pengunjung menjelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.

“Kami siapkan tujuh pos pengamanan dan kami siap mengantisipasi gangguan kamtibmas di lokasi-lokasi rawan,” ujar Bayu Pratama Gubunagi pada Jumat (20/12/2024).

Selain itu, dia mengungkap, untuk penjagaan malam Natal 2024, pihaknya telah menyiapkan pengamanan di 79 gereja, baik yang terletak di pusat Kabupaten Jember maupun di kecamatan-kecamatan.

“Hal tersebut menjadi fokus pengamanan Natal dan Tahun Baru,” tegas Bayu Pratama Gubunagi.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Biliar di Surabaya Paling Hits untuk Anak Muda, Lengkap dengan Tarif Termurah Rp36 Ribu Per Jam

Setidaknya, Polres Jember menyiapkan sebanyak 650 personel yang terdiri dari Polri dan 500 dari gabungan berbagai stakeholder untuk dikerahkan menjelang Nataru.

“Akan disebar ke seluruh pos untuk mengamankan situasi,” katanya.

Upaya mengantisipasi kemacetan, pihaknya mengaku telah meletakkan beberapa titik lokasi, seperti simpang empat Mangli, sepanjang jalur Gumitir, dan kawasan wisata.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

Writer: Diki Febrianto

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...