MALANG, Tugujatim.id – Atria Hotel Malang meluncurkan “Sego Liwetan” untuk pengunjung beberapa waktu lalu. Hotel ini memanjakan lidah Anda dengan hidangan Sego Liwetan yang memikat, diracik dengan penuh perhatian.
Setiap porsi Sego Liwetan disajikan dengan bumbu yang kaya dan aroma yang menggugah selera, dipadu dengan berbagai lauk pauk yang beragam. Mulai dari ayam goreng renyah, ikan asin gurih, hingga sambal terasi yang pedas menggigit. Untuk pelengkapnya, ada kelapa muda yang menyegarkan dan nikmat ketika menyantap hidangan nasi liwet otentik di Atria Hotel Malang.
Ada penawaran promo Sego Liwetan hanya dengan harga Rp99.000/orang dengan minimal pemesanan untuk 4 orang. Sajian nasi liwet lengkap ini disertai berbagai lauk pauk dengan tambahan kelapa muda segar sebagai pelengkap. Setiap suapan menawarkan harmoni rasa yang kaya, sempurna untuk dinikmati bersama keluarga atau teman.
Baca Juga: 4 Penyakit Akibat Sering Konsumsi Makanan dan Minuman Manis, Awas Pemicu Kanker!
“Menurut kami, Sego Liwetan adalah hidangan terbaru yang menawarkan nasi liwet dengan berbagai pelengkap yang menggugah selera. Kami komitmen untuk menghadirkan pengalaman makan bersama yang otentik dan memuaskan dengan sentuhan modern yang tetap meningkatkan kebersamaan sebagai salah satu tradisi dalam kuliner Nusantara,” ujar Asisten Manager Marketing Atria Hotel Malang Eko Aprianto.
Dia mengatakan, promo ini berlaku mulai Agustus hingga Oktober 2024. Karena itu, Anda jangan lewatkan kesempatan menikmati kelezatan hidangan eksklusif dalam suasana yang menyenangkan dan penuh kebersamaan di Atria Hotel Malang!
Untuk informasi detail, silakan hubungi WhatsApp di 0811-1901-8999. Anda juga mengunjungi Instagram @atriamalang dan parador-hotels.com. (adv)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id
Editor: Dwi Lindawati