MALANG, Tugujatim.id – Sejumlah perguruan tinggi swasta (PTS) masih membuka pendaftaran mahasiswa baru pada Agustus 2023. Salah satunya IKIP Budi Utomo Malang, Jawa Timur.
Kampus yang berdiri sejak 1984 ini tidak hanya bonafit secara prestasi akademik dan non akademik, namun juga dikenal dekat dengan masyarakat lantaran menyediakan berbagai alternatif yang dikemas dalam skema biaya pendidikan terjangkau.
Seperti jalur Paket Merdeka yang sengaja diberikan khusus dalam rangka penerimaan mahasiswa baru IKIP Budi Utomo Malang sekaligus peringatan HUT ke-78 RI.

Melalui jalur ini, calon mahasiswa mendapatkan fasilitas berupa keringanan biaya pendidikan awal atau herregistrasi sebesar Rp500 ribu. Selain itu, pendaftar dapat langsung dinyatakan diterima dan mendapatkan Nomor Induk Mahasiswa (NIM) tanpa persyaratan khusus.
“Paket Merdeka ini adalah paket pendaftaran kuliah yang memberikan keringanan pembiayaan awal kuliah dengan cara mencicil senilai Rp500 ribu dan masih berlaku sampai 31 Agustus 2023,” kata Ketua PMB IKIP Budi Utomo Malang 2023, Riyanto, pada Kamis (17/8/2023).
Riyanto melanjutkan, sebagai bentuk keberpihakan IKIP Budi Utomo Malang pada masyarakat, salah satu kampus tertua di Malang ini selalu berupaya menyediakan berbagai skema pembiayaan pendidikan bagi calon mahasiswa yang memiliki cita-cita melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi, khususnya di bidang keguruan hingga keolahragaan.
Terlebih, apabila tidak melalui jalur Paket Merdeka, calon mahasiswa dapat dikenakan biaya herregistrasi perkuliahan sebesar Rp1.800.000 untuk Prodi PJKR dan Rp1.500.000 untuk non PJKR.
“Sementara sisa biaya awal kuliah dapat dilunasi sebelum semester satu perkuliahan berakhir,” sambungnya.
IKIP Budi Utomo Malang merupakan kampus yang didesain sebagai kampus dengan suasana aman, nyaman, dan tentram untuk proses pembelajaran. Komitmen IKIP Budi Utomo Malang adalah untuk menyelenggarakan pendidikan dengan proses yang heppiee dan membahagiakan.
Lokasi kampus ini terletak di tengah Kota Malang, tepatnya di Jalan Simpang Arjuno (Kampus A), Kecamatan Klojen dan di Jalan Citandui (Kampus C), Kecamatan Blimbing.
Rektor IKIP Budi Utomo Malang, Assoc Prof Dr Nurcholis Sunuyeko menyampaikan bahwa pendidikan kerap dianggap sebagai beban tanggungjawab yang berat, namun tidak demikian dengan IKIP Budi Utomo Malang.
IKIP Budi Utomo Malang ingin membalikkan stigma itu dengan mewujudkan proses kuliah yang ‘heppiee’, membuang jauh kata ‘menakutkan’. Baik dari metodologi, materi, pelayanan, fasilitas, hingga sarana dan prasarana.
“IKIP Budi Utomo selalu memberikan nuansa berbeda sehingga memberikan kesan dan memori mendalam bagi mahasiswa. Kami menyeleraskan antara akal dan rasa,” kata dia.
Dengan begitu, capaian ini semakin menguatkan posisi IKIP Budi Utomo Malang sebagai perguruan tinggi swasta berkualitas di tingkat nasional. Sekaligus menjadi supporting positif untuk kemajuan IKIP Budi Utomo Malang yang akan bertransformasi menjadi universitas.(ads)
Reporter: Feni Yusnia
Editor: Lizya Kristanti