Pengendara Motor Tewas Seketika Karena Tabrak Pintu Mobil

Caption foto ilustrasi kecelakaan lalu lintas (Pixabay)
Caption foto ilustrasi kecelakaan lalu lintas (Pixabay)

TUBAN, Tugujatim.id– Gegara lalai saat membuka pintu mobil, seorang pengendara motor alami kecelakaan. Bahkan, inseiden tersebut menyebabkan dia meninggal dunai di lokasi kejadian, Rabu (8/9/2021).

kecelakaan maut itu terjadi di Jalan Letda Sucipto, Kelurahan Mondokan, Kecamatan Tuban, sekira pukul enam sore waktu setempat.

Diketahui korban yang meninggal bernama . Tarjiman, (67) warga Desa Sambonggede, Kecamatan Merakurak, Kabupaten Tuban. Tak hanya itu, laka tersebut juga menyebabkan, satu orang lainnya Hartoyo alami luka ringan.

Informasi yang dihimpun Tugu Jatim, kejadian itu bermula saat pengendara mobil Suzuki Ertiga Nopol K-1295-AN, , berhenti di tepi jalan sebelah selatan menghadap ke barat. Tanpa melihat kondisi jalan disekitarnya, pengemudi yang Enes Kasathia (35) warag Desa Ngelo, Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora, Jawa Tengah ini, tiba-tiba membuka pintu.

Dengan santainya dia membuka, dari belakang serah dengan mobil itu muncul pengendara motor nopol S-5989-GS yang dikemudikan Tarjiman. Kecelakaan pun tak terelakan. Korban terjatuh ke kanan. Pada saat bersamaan, pengendara motor  Hartoyo tanpa plat nomor datang dari belakang dan menghantamnya.

Akibat kejaidan itu, Tarjiman tewas di lokasi kejadian, dengan luka berat ditubuhnya. Sedangkan pengendara motor lainnya alami luka-luka.

“korban yang meninggal dunai di lokasi alami kecelakaan dua kali, pertama dengan mobil dan yang kedua dengan sepeda motor,” ujar Kanit Laka Satlantas Polres Tuban, Ipda Eko Sulistyono kepada  Tugu Jatim, Kamis, (9/8/2021).

Petugas satlantas Polres Tuban, yang mengathui hal itu segera menuju ke TKP, untuk mengamanakan sopir mobil beserta barang bukti lainnya. Korban yang tewas maupun luka-luka segara dilarikan ke Rumah sakit untuk penanganan selanjutnya.

“Ditaksir kerugian materi dalam laka lantas tersebut sekitar Rp 3.000.000,” pungkasnya.