tugujatim.id
  • Home
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Wisata
  • Kriminal
  • Nasional
  • Internasional
  • Featured
  • Sastra & Budaya
  • Advertorial
No Result
View All Result
tugujatim.id
  • Home
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Wisata
  • Kriminal
  • Nasional
  • Internasional
  • Featured
  • Sastra & Budaya
  • Advertorial
No Result
View All Result
tugujatim.id
No Result
View All Result
Adilson Maringa, Kiper Arema FC Jadi Pemain Terbaik Piala Presiden 2022

Arema FC mengangkat trofi Piala Presiden 2022. (Foto: Dokumen/Arema FC)

Perjuangan Arema FC dari Penyisihan hingga Juara Piala Presiden 2022

Herlianto A by Herlianto A
18 July 2022
in News, Olahraga
0
Share on WhatsappShare on FacebookShare on Twitter

Tugujatim.id – Piala Presiden 2022 telah mendapati juara yaitu Arema FC. Singo Edan berhak membawa pulang piala turnamen pramusim ini setelah mengalahkan Borneo FC di laga final.

Pada leg pertama Arema FC berhasil mengalahkan tim Pesut Etam di kandang sendiri Stadion Kanjuruahn Kabupaten Malang dengan skor 1-0. Lalu pada leg kedua berhasil bermain imbang di kandang Borneo di Stadion Segiri, Minggu (18/7/2022). Dengan demikian, Arema FC menang agregat 1-0 dan berhak menjadi juara.

You might also like

liga 3 tugu jatim

Persiapan Liga 3 dan Piala Soeratin U-17, PSMP Mojokerto Seleksi Puluhan Pemain Muda

1 October 2023
KONI Kabupaten Malang.

Peduli Pendidikan, KONI Kabupaten Malang Bakal Gandeng SMAN 1 Gondanglegi Buka Kelas Olahraga

30 September 2023

Hal istimewa lainnya di gelaran ini adalah penga gawang Arema dinobatkan sebagai pemain terbaik yaitu Adilson Maringa. Sepanjang turnamen, pemain asal Brazil itu hanya kebobolan dua gol dan mencatatkan 6 kali cleansheet dari total 8 pertandingan.

Pada babak pertama, Arema sempat kurang meyakinkan karena kalah dari PSM Makassar. Tetapi kemudian anak asuh Eduardo Almeida tampil prima dan mengalahkan beberapa tim pesainya.

Berikut ini perjuangan Arema FC dari fase babak penyisihan hingga menyabet trofi juara Piala Presiden untuk ketiga kalinya. Sebelumnya, Arema juga pernah menjadi juara pada 2017 dan 2019.

Babak Penyisihan Grup

Arema FC berada di Grup D bersama PSM Makassar, Persikabo 1973 dan Persik Kediri pada fase penyisihan. Arema FC bertindak selaku tuan rumah di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.

Singo Edan sempat terseok-seok saat mengawali kompetisi pramusim ini. Cidera pemain hingga kekosongan pemain di lini depan menjadi faktor utamanya.

Singo Edan, di pekan pertama, mengalami kalah dari PSM pada 11 Juni 2022 dengan skot 0-1. Usai kekalahan ini, mereka bangkit dan memenangkan dua laga berikutnya melawan Persik dan Persikabo, dengan skor sama 1-0.

Sementara itu, PSM juga mengalami kekalahan dalam laga berikutnya. Dua kali kemenangan itu membuat mereka lolos ke perempat final sebagai sebagai juara Grup D.

Babak Perempat Final

Pada babak perempat final ini, Arema FC berjumpa dengan runner up Grup B, Barito Putera. Duel Arema FC kontra Barito Putera ini berlangsung di Stadion Kanjuruhan, 2 Juli 2022. Alfarizi cs keluar sebagai pemenang lewat drama adu penalti yang berakhir dengan keunggulan 5-4.

Semifinal

Pada fase semifinal, Arema FC mendapat lawan yang berat, PSIS Semarang yang menang adau penalti atas Bhayangkara FC. Namun, Arema FC berangkat dengan percaya diri karena sudah memiliki striker, Abel Camara.

Dalam lawatannya pada leg pertama di Stadion Jatidiri, Semarang, pada 7 Juli 2022, tim asuhan Eduardo Almeida berhasil menang 2-0. Gol pembuka di laga itu dicetak Abel Camara yang menjalani debutnya sebagai striker haus gol Singo Edan. Gol kedua disumbang Gian Zola.

Kemenangan itu akhirnya membuat Arema FC semakin beringas, apalagi tampil sebagai tuan rumah di leg kedua. Dalam laga yang digelar di Stadion Kanjuruhan Malang, 11 Juli 2022, Alfarizi ca kembali menang dengan skor 2-1.

Dalam laga itu, dua gol Arema FC dicetak oleh Rizky Dwi Febrianto dan Muhammad Rafli. Sedangkan, satu-satunya gol PSIS dibuat oleh Joathan Cantillana. Hasil dari dua pertandingan itu membuat Arema FC melaju ke final dengan kemenangan agregat 4-1 atas PSIS Semarang.

Final

Melaju ke final, Arema FC semakin percaya diri. Namun dalam laga final itu Arema FC bertemu dengan tim sulit, Borneo FC asuhan Milomir Seslija. Benar saja, meski berstatus sebagai tim tandang, trisula Borneo tetap memborbardir barisan pertahan Arema FC.

Namun sayang dari sekian banyak peluang yang ada, tidak ada satu gol pun yang tercipta. Bahkan, Abel Camara mampu memanfaatkan peluangnya menjadi gol di babak pertama. Gol itu menjadi penentu kemenangan.

Berbekal 1 gol, Arema FC melawat ke kandang Borneo FC di leg kedua final yang berlangsung di Stadion Segiri, Minggu, 17 Juli 2022. Tetap dengan formasi yang sama, pertahanan Arema FC cukup solid dalam membendung serangan demi serangan.

Hasilnya, Adilson Maringa cs sukses menjaga gawangnya tidak kebobolan meski tak henti-hentinya digempur serangan bertubi-tubi selama pertandingan. Hasil imbang tanpa gol melawan Borneo FC di leg kedua final Piala Presiden 2022 memastikan Arema FC menjadi juara turnamen pramusim ini.

 

 

—
Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim , 
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim

 

 

Tags: Arema FCArema JuaraBorneo FCLiga 1Piala PresidenSingo Edan
Herlianto A

Herlianto A

Related Stories

liga 3 tugu jatim

Persiapan Liga 3 dan Piala Soeratin U-17, PSMP Mojokerto Seleksi Puluhan Pemain Muda

by Lizya Kristanti
1 October 2023
0

MOJOKERTO, Tugujatim.id - Bibit pemain muda asal Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, tak ingin dilepaskan begitu saja oleh PS Mojokerto Putra...

KONI Kabupaten Malang.

Peduli Pendidikan, KONI Kabupaten Malang Bakal Gandeng SMAN 1 Gondanglegi Buka Kelas Olahraga

by Dwi Lindawati
30 September 2023
0

MALANG, Tugujatim.id - Pendidikan menjadi modal penting tidak hanya bagi generasi muda, tapi juga penting bagi perkembangan atlet olahraga. Hal...

josep gombau tugu jatim

Konsisten di Tren Positif, Josep Gombau Ingin Bawa Kemenangan Untuk Persebaya di Liga 1

by Lizya Kristanti
29 September 2023
0

SURABAYA, Tugujatim.id - Memasuki pekan ke-14 BRI Liga 1 2023/2024, Persebaya akan menjalani laga lanjutannya untuk bertemu dengan Dewa United...

Piala Soeratin.

Hasil Drawing Piala Soeratin U-15 di Kabupaten Mojokerto, Cek Tim Jagoanmu!

by Dwi Lindawati
29 September 2023
0

MOJOKERTO, Tugujatim.id - Geliat kompetisi sepak bola usia dini di Kabupaten Mojokerto perlahan mendapat titik terang. Hal ini setelah Askab...

Next Post
Eduardo Almeida. (Foto: Tangkapan layar/Tugu Jatim)

Arema FC Juara Piala Presiden 2022, Begini Gaya Unik Selebrasi Eduardo Almeida

Berita Populer

  • unim tugu jatim

    Diskusi Film di Unim Mojokerto, Penulis Novel Hati Suhita Cerita Perjodohan Hingga Konflik Perempuan

    649 shares
    Share 260 Tweet 162
  • Ketua Yayasan Yadika Bangil Jadi Tersangka Korupsi Sewa Aset Plaza Bangil Pasuruan

    610 shares
    Share 244 Tweet 153
  • Yuk Ikutan Lomba Desain Seragam Batik CHATour Travel dan Dapatkan iPhone

    608 shares
    Share 243 Tweet 152
  • Gen-B Kota Mojokerto Siap Sambut Piala Soeratin 2023

    605 shares
    Share 242 Tweet 151
  • Diduga gara-gara Rokok, Anak Bacok Bapak Kandung hingga Tewas di Purwosari Pasuruan

    604 shares
    Share 242 Tweet 151
  • 5 Rekomendasi Gunung di Jawa Tengah yang Cocok Untuk Pendaki Pemula

    602 shares
    Share 241 Tweet 151
  • Perkuat Kekompakan Civitas Akademika, Unim Mojokerto Gelar Employee Gathering

    600 shares
    Share 240 Tweet 150
  • Fakta Baru Dugaan Penimbunan Solar di Pasuruan, Dua Saksi Sopir Truk Ngaku Beri “Pelicin” ke Petugas SPBU

    598 shares
    Share 239 Tweet 150
  • Bantah Nikmati Uang Dugaan Korupsi Dana Desa Rp168 Juta, Kades Keboncandi Pasuruan Ditahan Kejari Berstatus Tersangka

    598 shares
    Share 239 Tweet 150
  • 6 Tren Model Potongan Rambut Pria, Suka Mirip Idol K-Pop yang Stylish? 

    756 shares
    Share 302 Tweet 189
Tugujatim.id

Merawat Jawa Timur

  • Info Kerjasama
  • Kode Etik
  • Redaksi
  • Disclaimer
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Form Pengaduan
  • Pedoman Media Siber

© 2023 Tugu Jatim ID - Merawat Jawa Timur.

No Result
View All Result
  • Home
  • Bisnis
  • Pendidikan
  • Wisata
  • Budaya
  • Entertainment
  • Pilihan Redaksi
  • Olahraga
  • Tugu TV

© 2023 Tugu Jatim ID - Merawat Jawa Timur.