SURABAYA, Tugujatim.id – Persebaya Surabaya menutup pertandingan terakhir di musim Liga 1 2023/2024 dengan kesan yang happy ending. Laga pamungkas yang mempertemukan Persebaya vs Persik di pekan ke-34 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Minggu (28/04/2024), cukup membuat Bajol Ijo full senyum.
Sesuai harapan pelatih Paul Munster, Bruno dan kawan-kawan menutup akhir pertandingan dengan skor kemenangan 2-1. Dua gol dicetak oleh strikernya, Wildan Ramdhani di menit ke-53. Namun, selang empat menit kemudian, Persik melakukan balasan lewat tendangan Ridwan.
Beruntung, skuad The Green Force kembali berhasil mengamankan poin dan mengunci kemenangan setelah Paulo Henrique diturunkan menjelang 90 menit pertandingan. Paul menggenapkan skor Persebaya lewat tendangan sampingnya saat injury time 90+2. Sehingga, pertandingan berakhir dengan skor 2-1.
Baca Juga: Diperpanjang! Pendaftaran Mobile Legend Development Competition 2024 hingga 27 April
Gol penutup milik Persebaya itu membuat pemain asal Brasil tersebut menjadi man of the match (MOTM) di pekan ini.
Pelatih Persebaya Paul Munster mengatakan, target pertandingan terakhir adalah wajib menang. Pemain harus mampu memberikan penampilan yang membuat diri sendiri, keluarga, dan suporter merasa bangga.
“Kami sudah diskusi dengan tim. Kami harus menang. Seperti yang saya katakan bahwa kita harus bermain dengan bangga untuk diri sendiri, keluarga, dan suporter. Dan untuk masyarakat Surabaya,” katanya pada Sabtu malam (28/04/2024).
Meski babak pertama melawan Persik cukup membuatnya frustrasi, mantan Direktur Teknik Timnas Brunei Darussalam tersebut mampu membalikkan keadaan di babak kedua.
“Di babak pertama, kami tidak banyak mendapat peluang. Tapi, striker bisa mencetak gol, saya memberi beberapa saran untuk lebih fokus pada babak kedua dan peluang berikutnya,” ucapnya.
Setelah ini, Munster juga menjanjikan akan menyusun komposisi pemain yang lebih baik untuk musim depan. Kemenangan ini membuat Persebaya naik ke satu peringkat di papan klasemen sementara Liga 1 2023/2024 menjadi 11. Total, selama satu musim, tim asal Kota Pahlwan ini mengoleksi 42 poin dari 34 pertandingan.
Musim yang berat bagi Persebaya untuk bertahan dan berkali-kali di ambang mendekati zona degradasi. Musim Liga 1 2023/2024, Persebaya meraih 10 kali kemenangan, 12 seri dan 12 kali juga mengalami kekalahan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id
Writer : Izzatun Najibah
Editor: Dwi Lindawati