Rombongan Paslon Pilkada Jember 2024 Nyaris Adu Banteng Tiba di Lokasi Undian Nomor Urut

Darmadi Sasongko

Peristiwa

Adu Banteng
Kedatangan dua Paslon Bupati dan Wabup nyaris adu banteng menjelang pengundian nomor urut di Pilkada Jember 2024. (Foto: Diki Febrianto)

JEMBER, Tugujatim.id Nyaris adu banteng dari dua arah berlawanan. Dua rombongan Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Jember tiba bersamaan jelang acara Rapat Pleno Terbuka Pengundian dan Penetapan Nomor Urut di Universitas dr Soebandi pada Senin (23/9/2024) malam.

Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jember telah menetapkan dua Paslon di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jember 2024. Satu hari setelah penetapan itu, kedua paslon mengikuti acara penetapan nomor urut.

Keduanya paslon datang dari arah berlawanan dengan membawa rombongannya masing-masing. Dari pantauan Tugujatim.id, rombongan Muhammad Fawait-Djoko Susanto datang dengan berbagai iring-iringan.

Fawait-Djoko berjalan dari Perumahan De Sitinggil di Kelurahan Cangkring, Kecamatan patrang, Jember, menuju Universitas dr Soebandi. Kedua lokasi tersebut berjarak sekitar 500 meter. Bak seperti karnaval, Paslon yang identik dengan nuansa merah mudah itu datang bersama puluhan pendukung disertai rombongan drum band, can-macanan kadduk, sound horeg, hingga petasan.

Tidak lupa, sepanjang menuju tempat acara, paslon yang identik dengan tagline ‘Ojo Lali Moco Sholawat’ dan ‘Semua Karena Cinta’ itu mengumandangkan sholawat melalui sound horeg yang mengiringinya.

Sedangkan rombongan Hendy Siswanto-Muhammad Balya Firjaun Barlaman datang diiringi deretan mobil. Untunya, kedua rombongan berjalan dengan kecepatan yang berbeda. Beberapa dari petugas keamanan turut sigap dalam mengatur lalu lintas yang nyaris bentrok.

“Mobil masuk dulu, mobil masuk dulu (rombongan Paslon Hendy-Firjaun, Red),” ujar salah seorang petugas keamanan pada Senin (23/9/2024) malam.

Sehingga, rombongan Hendy-Firjaun yang menggunakan mobil bisa memasuki lokasi acara, sedangkan pasangan Fawait-Djoko masih mengkondisikan iring-iringan. Terlihat pula beberapa mobil membuka jendela dan mengacungkan jempol sebagai tanda terima kasih kepada petugas.

Kendati demikian proses pengndian nomor urus pasangan berjalan dengan lancar. Paslon Hendy Siswanto-Muhammad Balya Firjaun Barlaman atau akrab disapa Gus Firjaun mendapat nomor urut satu (01). Sedangkan Paslon Muhammad Fawait-Djoko Susanto mendapat nomor urut dua (02) di Pilkada Jember 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

 

Reporter: Diki Febrianto

Editor: Darmadi Sasongko

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...