PASURUAN, Tugujatim.id – Akhirnya terungkap pelaku dan motif pembunuhan Supriyadi (52) tukang las di Pasuruan yang jenazahnya ditemukan di kamarnya Senin (20/1/2025) lalu. Ternyata korban dibunuh oleh tetangganya, Sugiantoro (36), yang sakit hati karena korban menolak meminjami uang.
“Pelaku mengaku melakukan pembunuhan setelah sakit hati karena permintaan pinjaman uangnya ditolak oleh korban,” kata AKP Adimas Firmansyah, Kasat Reskrim Polres Pasuruan, Sabtu (25/1/2025).
Karena sakit hati, Sugiantoro nekat membunuh korban menggunakan kursi kayu untuk memukul korban hingga tewas. Tersangka kemudian membawa barang berharga korban digunakan untuk membeli perhiasan dan memberikan sebagian uang itu kepada istrinya.
BACA JUGA: Viral! Pria Kendarai Honda CBR150 Pamerkan Alat Kelamin Teror Karyawan di PIER Pasuruan
“Setelah itu, dia mengambil uang tunai sebesar Rp3,6 juta dan sebuah ponsel milik korban,” ujar Adimas.
Tersangka diamankan Unit Pidum Satreskrim Polres Pasuruan pada Jumat (24/1) malam di rumahnya. Polisi mengamankan barang bukti berupa kursi kayu, ponsel dan perhiasan yang baru dibeli oleh pelaku.
Sebelumnya diberitakan, Supriyadi yang juga warga Kelurahan Purwosari, Kecamatan Purwosari, Pasuruan ditemukan tewas di kamarnya Senin (20/1) siang pukul 13.00 WIB. Polisi menemukan luka bekas penganiayaan pada tubuh pria yang sehari-sehari sebagai tukang las tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id
Reporter : Laoh Mahfud
Editor: Darmadi Sasongko