JEMBER, Tugujatim.id – Peningkatan volume sampah terjadi di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Pakusari, Kecamatan Jember, Kabupaten Jember. Peningkatan volume sampah di Jember mencapai 230 Ton per hari selama libur Lebaran 2024.
Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Jember mencatat peningkatan sampah terjadi saat libur Lebaran 2024 lalu.
Masbut, Kepala UPT TPA Pakusari menyatakan peningkatan jumlah sampah berasal dari wilayah kota, pada tiga hari menjelang libur Lebaran Idulfitri, hingga tiga hari setelahnya. Jumlah sampah harian ke TPA Pakusari mencapai hingga 230 ton. Tetapi, setelah itu jumlah sampah menuju kembali seperti biasanya.
“Peningkatan jumlah sampah 230 ton setiap harinya. Tetapi, setelah itu normal kembali karena sudah banyak orang yang pulang mudik,” jelas Masbut, pada Kamis (27/4/2024).
Masbut juga menjelaskan, peningkatan disebabkan oleh sampah rumah tangga yang menyumbang kenaikan volume di TPA Pakusari. Hal tersebut tidak dapat dilepaskan dari kegiatan memasak saat menjelang Idulfitri. Sedangkan, volume sampah dari perusahaan mengalami penurunan.
“Sampah dari perusahaan justru menurun. Justru yang mengalami peningkatan yaitu dari sampah rumah tangga,” jelas Masbut.
Setidaknya, menurut Masbut, jumlah sampah menuju TPA Pakusari yang dibawa oleh DLH Jember setiap harinya kurang dari 200 ton, sedangkan saat liburan lebaran volume sampah meningkat hingga mencapai 230 ton.
Selain itu, selama libur Lebaran Idulfitri, pengambilan sampah oleh DLH Jember masih dilakukan. Hal tersebut karena untuk mencegah terjadinya penumpukan yang lebih besar.
Libur lebaran dilakukan oleh beberapa petugas saat Hari Raya Idulftri, tetapi pengoperasian truk pengambil sampah terus beroperasi untuk mencegah penumpukan sampah.
“Sebagian petuga ada yang libur di hari lebaran, tapi truk pengangkut sampah terus beroperasi karena jumlah sampah terus meningkat,” jelas Masbut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id
Reporter: Diki Febrianto
Editor: Darmadi Sasongko