SURABAYA, Tugujatim.id – Sebanyak 1.335 jamaah haji dari kloter satu, dua, dan tiga tiba di Asrama Haji Embarkasi Surabaya, Selasa (23/05/2023). Pukul 09.00 WIB, kloter satu dari Bangkalan, Jawa Timur yang berjumlah 450 tiba di Asrama Haji Sukolilo.
Kepala Kementerian Agama Jawa Timur Husnul Maram mengatakan, seluruh persiapan telah dilakukan secara matang.
“Alhamdulillah, kami sudah mempersiapkan dengan 10 kementerian dan lembaga. Semua terlibat secara serius untuk menangani, menerima kloter pertama. Alhamdulillah, sudah kami layani dengan baik. Jamaah hajinya 450 orang dari Kabupaten Bangkalan ditambah lima petugas sudah lengkap semua. Mudah-mudahan sehat walafiat,” kata Husnul Maram pada Selasa (23/05/2023).
Husnul Maram mengatakan, jumlah lansia (usia di atas 60 tahun) dari kloter satu yakni 174 orang. Sementara itu, untuk seluruh Jawa Timur jumlah lansia mencapai 11.300 jamaah.
“Maka tahun ini Jatim ada 11.300 usia 60 tahun ke atas. Dan 11.300 itu termasuk jatah pemerintah sebanyak 1.758. Haji termuda dari 1.758 itu usianya 85 tahun dan tertua 119 tahun yaitu Pak Harun dari Pamekasan. Paling banyak usia 70-80-an mencapai hampir 80 ribu orang,” ujarnya.
Sementara itu, jamaah yang menggunakan kursi roda berjumlah 625 orang. Jumlah tersebut tidak menutup kemungkinan akan bertambah hingga kloter terakhir. Kemudian, para lansia akan mendapat bantuan pendampingan. Satu kolter akan dikerahkan lima petugas untuk membantu lansia ketika berada di Makkah maupun Madinah.
“Pemerintah juga memberikan petugas secara khusus di Makkah dan Madinah untuk lansia. Mereka sudah melalui bimtek yang cukup serius untuk menangani lansia karena tuntutan masyarakat Indonesia kalau tidak dipercepat itu tambah tua tambah riskan,” paparnya.
Husnul mengatakan, setiap petugas tidak hanya pendampingi lansia-lansia tertentu. Pendamping akan memperhatikan secara menyeluruh.
Mereka harus siap berapa pun jamaahnya. Petugas itu ada petugas kloter, ketua kloter, pembimbing ibadah haji itu mendampingi semua. Haji paling penting itu Armuzna.
“Walaupun sudah tua, tapi masih sehat ingin satu hari menambah umroh sunnah ya monggo itu hanya tambahan tapi yang risiko tinggi terus yang paling penting rukun hajinya terpenuhi semua,” bebernya.
Sementara itu, dia turut mengapresiasi kesiapan jamaah haji yang membawa koper tidak melebihi batas yang ditentukan yakni 20 kilo per jamaah.
Dijadwalkan, kloter kedua akan tiba di Asrama Haji Embarkasi Surabaya pada pukul 11.00 WIB. Ada sebanyak 159 jamaah asal Bangkalan dan 129 orang dari Surabaya. Kemudian untuk kloter ketiga tiba pukul 13.00 WIB dari Sampang 425 jamaah dan 20 jamaah dari Surabaya. Total kloter satu, dua, dan tiga sebanyak 1.335 orang.