TUBAN, Tugujatim.id – Aksi dua orang pencuri gagal bawa sepeda motor di Tuban terekam CCTV. Rekaman CCTV berdurasi 50 detik menunjukkan percobaan Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) di Jalan Panglima Sudirman, Kelurahan Baturetno, Kecamatan Tuban itu viral di media sosial.
Video tersebut memperlihatkan dua orang pelaku mencoba mencuri sepeda motor, Rabu (22/1/2025). Satu pelaku bertugas mengambil motor, sementara rekannya berjaga-jaga di sekitar lokasi. Namun, aksi mereka tidak berjalan mulus. Upaya mereka gagal dan keduanya melarikan diri dengan tangan hampa.
Kanit Pidana Umum (Pidum) Satreskrim Polres Tuban, Ipda Muh. Rudi, mengungkapkan pihaknya telah menerima laporan dari masyarakat terkait kejadian ini. Lokasi kejadian diketahui berada di sebuah gang di sebelah barat SD Baturetno.
BACA JUGA: Pemuda di Tuban dalam Pengaruh Miras Cekcok dan Nekat Lompat ke Laut
“Kami sudah mendapatkan informasi dari masyarakat. Kejadian ini harus menjadi pembelajaran bagi kita semua untuk lebih berhati-hati,” ujar Rudi, Kamis (23/1/2025).
Ia menambahkan, masyarakat sering kali menganggap enteng soal keamanan kendaraan mereka, seperti memarkir motor tanpa mengunci ganda atau meninggalkannya di tempat yang tidak aman.
“Pencuri hanya butuh waktu dua hingga tiga menit untuk melancarkan aksinya. Setelah itu, mereka akan meninggalkan lokasi jika merasa kesulitan,” jelasnya.
Rudi juga menjelaskan kronologi percobaan pencurian tersebut. Dua pelaku dengan ciri-ciri menggunakan jaket merah dan hitam serta mengendarai motor matic warna merah awalnya terlihat berkeliling di sekitar lokasi.
Mereka kemudian mencoba mencuri motor yang diparkir di depan sebuah warung. Sayangnya bagi mereka, motor tersebut sulit untuk dibobol, sehingga rencana mereka gagal.
“Saking jengkelnya, mereka sempat merusak beberapa bagian motor, tetapi tetap tidak berhasil membawanya kabur,” tambahnya.
BACA JUGA: Sempat Disebut Gangguan Jiwa, Oknum Guru Pelaku Pelecehan Seksual Anak di Tuban Ditetapkan Tersangka
Saat ini, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut. Meski sudah mengantongi beberapa identitas yang diduga terkait, pihaknya membutuhkan lebih banyak informasi dan kerja sama dari masyarakat.
“Kami mengimbau masyarakat untuk melapor jika memiliki informasi terkait kasus ini. Selain itu, selalu pastikan kendaraan Anda aman, gunakan kunci tambahan, dan parkir di tempat yang terlihat,” tutupnya.
Rekaman CCTV ini menjadi peringatan bahwa kejahatan bisa terjadi kapan saja, bahkan di lokasi yang ramai. Warga diharapkan lebih waspada dan tidak memberikan peluang bagi pelaku kejahatan untuk melancarkan aksinya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id
Reporter : Mochamad Abdurrochim
Editor: Darmadi Sasongko