MALANG, Tugujatim.id – Kabar gembira bagi warga Malang Raya yang ingin mendapatkan wawasan seputar autisme karena segera digelar seminar Internasional Malang Autism Summit 2024 (MAS 24) pada 3-5 Oktober 2024.
MAS 24 diselenggarakan di Gedung Malang Creative Center (MCC) yang berada di Jalan Ahmad Yani No. 53, Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur. Mengusung tema “Menciptakan Perubahan Positif Melalui Pribadi yang Tegas dan Aksi Komunitas”, MAS 24 yang digelar oleh Penawar Special Learning Centre memberi kesempatan kepada siapapun untuk mendapatkan wawasan seputar autisme dari para pakar berpengalaman dan tersertifikasi.
Nantinya acara MAS 24 menggelar beberapa kegiatan di antaranya seminar oleh pakar autisme, pameran produk dan layanan autisme, konsultasi dengan spesialis, interaksi langsung dengan individu yang hidup beriringan dengan autisme dan disleksia, interaksi dengan fitur-fitur inovatif, dan konferensi ilmiah.
Tujuan dari diselenggarakannya MAS 24 adalah mendorong dan memfasilitasi tindakan afirmatif dalam mengatasi autisme. Konferensi tahun ini akan membahas topik-topik seperti terapi, penelitian dan pengembangan (R&D), dan pemanfaatan teknologi untuk meningkatkan kemandirian dan kualitas hidup anak-anak autis.
MAS 24 menghadirkan pembicara terkemuka yang berspesialisasi dalam terapi klinis dan pendidikan khusus akan ditampilkan, bersama dengan peserta pameran yang menyajikan kemajuan terkini dalam produk dan layanan terkait.
Cara Mendaftar Malang Autism Summit 2024
Bagi Anda yang tertarik untuk mengikuti acara internasional Malang Autism Summit 2024 atau MAS 24 dapat melakukan registrasi di laman, https://www.malangautismsummit.com/. Nantinya peserta tidak dikenakan biaya pendaftaran atau free.
Informasi lebih lanjut seputar MAS 24 dapat diakses melalui laman www.malangautismsummit.com, serta contact center Thifal (085173401400), Faniar (0821222944841), dan Vhia (085648316438). Juga dapat melalui email [email protected]. Anda juga dapat menghubungi narahubung Penawar Special Learning Centre di nomor +60177109432.
Acara MAS 24 didukung oleh Tugu Media Group yang menaungi Tugumalang.id dan Tugujatim.id.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id
Reporter: Bagus Rachmad Saputra
Editor: Darmadi Sasongko