KEDIRI, Tugujatim.id – Petugas Resmob Satreskrim Polres Kediri berhasil mengamankan komplotan pencuri sepeda motor di Kabupaten Kediri. Komplotan ini berjumlah empat orang dan semuanya masih di bawah umur dan berstatus pelajar.
Kasat Reskrim Polres Kediri, AKP Rizkika Atmadha Putra, mengatakan bahwa para terduga pelaku tersebut berinisial DA (14), FA (15), RA (13) asal Kecamatan Purwoasri dan NA (14) berasal dari Kecamatan Papar Kabupaten Kediri.
Berdasarkan informasi, keempat pelaku yang masih berstatus pelajar itu mencuri satu unit Suzuki Shogun bernopol AG 5182 D milik Pujianto (63) warga Desa Tengger Lor Kecamatan Kunjang Kabupaten Kediri, Selasa (10/5/2022) sekitar pukul 14.00 WIB.
AKP Rizkika mengatakan awalnya, korban Pujianto memarkir sepeda motornya di pinggir jalan raya Desa Kapi, Kecamatan Kunjang, dengan keadaan kunci menancap di sepeda motor. Kemudian, korban menuju ke dalam persawahan untuk memberikan pupuk jagung dengan jarak sekitar 50 meter dari keberadaan tempat parkir motornya.
“Sekitar satu jam berselang, korban kembali ke tempat parkir itu. Namun saat melihat motornya sudah tidak ada,” ungkapnya Rabu (11/5/2022).
Pujianto lalu melaporkan kejadian itu ke Satreskrim Polres Kediri. Menindaklanjuti laporan tersebut, Unit Resmob Satreskrim Polres Kediri bergerak cepat melakukan penyelidikan.
Petugas berhasil mengungkap kebaradaan pelaku dari postingan motor hasil curian itu di marketplace atau toko online di Facebook.
“Sekitar pukul 21.00 WIB kemarin, Unit Resmob dapat mengamankan keempat pelaku di rumahnya masing-masing,” tutur Kasat Reskrim Polres Kediri AKP Rizkika Atmadha Putra.
Dia menambahkan bahwa barang bukti yang diamankan yaitu satu unit Suzuki Shogun, selembar Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB), dan selembar Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK).
Selanjutnya, 1 unit Honda Astrea Supra warna hitam tanpa plat nomor dan satu unit Honda Supra X 125 warna hitam bernopol AG 3767 FR.
“Keempat pelaku bersama barang bukti diamankan ke Polres Kediri guna pemeriksaan lebih lanjut,” pungkas Kasat Reskrim.
—
Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim ,
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim