TULUNGAGUNG, Tugujatim.id – Kamu bisa menikmati weekend seru dan menantang super murah di Tulungagung, Jawa Timur. Apalagi kalau kamu berkunjung ke Pantai Sine Tulungagung yang terletak di jalur lintas selatan. Kamu bakal disuguhi panorama yang memukau hingga banyak diminati wisatawan.
Pantai Sine merupakan pantai yang terletak di kampung nelayan yang menjadikan destinasi ini juga dijuluki pantai nelayan. Ketika berkunjung ke pantai ini, wisatawan akan menemukan banyak perahu nelayan yang disadarkan di tepi pantai. Ada juga beberapa warung makanan yang menyajikan seafood di sepanjang pantai yang dapat dikunjungi wisatawan untuk mengisi perut.
Pesona Pantai Sine Tulungagung
Selain terkenal karena kampung nelayannya, Pantai Sine Tulungagung juga sering menjadi lokasi untuk kegiatan adat di waktu-waktu tertentu. Beberapa di antaranya adalah pertunjukan wayang, larung sesaji yang dipercaya masyarakat dapat menolak bahaya, dan pencucian keris, tombak, atau gaman lainnya dari warisan nenek moyang mereka.
Di samping Pantai Sine yang terkenal dengan kampung nelayan dan upacara adatnya, pantai ini memiliki pemandangan yang tidak kalah cantik. Pantai Sine merupakan pantai berbentuk teluk yang memiliki ombak yang cukup besar dan wisatawan diimbau untuk tetap hati-hati saat bermain air.
Selain pantai, pemandangan di sekelilingnya juga akan memanjakan mata wisatawan. Mereka dapat melihat hutan lindung dan tebing sebagai pemandangan pelengkap di Pantai Sine. Diketahui juga, terdapat pancuran alami di sebelah utara pantai yang berasal dari mata air.
Satu lagi, daya tarik dari Pantai Sine adalah spot terbaik untuk melihat sunrise. Banyak wisatawan yang memilih untuk menginap di sekitar pantai ini agar bisa menikmati keindahan matahari terbit di pagi hari.
Lokasi Pantai Sine
Pantai Sine berlokasi di Kalibatur, Kecamatan Kalidawir, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur. Meski akses ke ini terletak di Jalur Lintas Selatan (JLS), perjalanan menuju ke sana cukup menantang. Sebagian jalan masih dalam tahap pembangunan, ditambah dengan banyaknya tikungan dan tanjakan karena jalur melewati daerah perbukitan. Karena itu, para wisatawan yang ingin mengunjungi pantai ini diharapkan memiliki kondisi fisik yang baik dan kendaraan yang andal.
Hal ini sering menjadi keluhan bagi para pengunjung. Namun, saat melintasi JLS, mereka akan dimanjakan dengan pemandangan indah Pantai Sine dengan warna lautnya yang cantik yang terlihat dari ketinggian.
Fasilitas
Fasilitas di Pantai Sine cukup lengkap, mulai dari toilet, musala, hingga beberapa warung makanan. Wisatawan juga bisa melakukan berbagai aktivitas seru di sana.
Ada banyak spot foto menarik di pantai ini, seperti ayunan yang terletak di tepi pantai. Berpose di sana dengan latar belakang pantai dan bukit akan membuat foto kamu makin instagramable.
Selain itu, pengunjung juga dapat menyewa ATV untuk menjelajahi pantai. Dengan luasnya area pantai, Anda dapat menikmati mengendarai ATV dengan puas sambil menikmati udara segar pantai.
Untuk menyantap hidangan, ada beberapa warung makan di sekitar pantai. Karena Pantai Sine dikelilingi oleh perkampungan nelayan, makanan laut yang disajikan di sana dipastikan dari bahan-bahan yang segar dan akan menambah cita rasa masakan.
Bagi yang ingin bermalam, tersedia tempat untuk mendirikan tenda atau hammock. Namun, bagi yang tidak ingin menginap, wisatawan juga dapat mengunjungi toko oleh-oleh Tulungagung yang tersebar di sekitar pantai untuk membeli oleh-oleh untuk dibawa pulang.
Harga Tiket Masuk dan Jam Operasional
Pantai Sine bisa dikunjungi wisatawan setiap hari selama 24 jam nonstop. Namun, disarankan untuk datang dan pulang saat cuaca hari masih terang mengingat akses jalan yang sulit dan memerlukan keterampilan mengemudi yang baik.
Budget yang harus disiapkan pengunjung untuk tiket masuk pantai sebesar Rp5.000-Rp7.500, Rp5.000 untuk parkir sepeda motor, Rp10.000 untuk parkir mobil, dan Rp15.000 untuk travel atau bus. Untuk persewaan ATV sendiri wisatawan mengeluarkan uang sebesar Rp50.000 per 15 menit.
Review Wisatawan
Salah satu daya tarik dari Pantai Sine ini adalah gradasi warna airnya yang memesona. Seperti yang disampaikan salah satu pengunjung, Isa Faizatul, di kolom komentar Google Maps, pantai ini tidak akan membuat orang bosan dengan keindahan pantainya, terutama keunikan warna airnya.
Isa menyampaikan bahwa Pantai Sine ini sangat cocok bagi wisatawan yang sumpek dengan kepadatan pekerjaan. Mengunjungi pantai ini dapat menyegarkan kembali pikiran dengan pemandangan yang memukau.
“Setelah berkutat dengan hiruk pikuk pekerjaan, cocok banget ke pantai ini. Panorama pantai dengan gradasi air pantai 3 warna gak bakal bosen untuk dilihat,” komentarnya.
Pantai Sine juga merupakan salah satu tujuan wajib wisatawan yang melintasi jalur lintas selatan. Dikutip dari salah satu ulasan wisatawan, Evi Mustikawati, rute melewati JLS juga menjadi akses yang lebih mudah bagi wisatawan yang mau mampir. Pantai Sine juga memiliki banyak wisatawan setiap harinya terutama bagi wisatawan pencinta seafood.
“Pantai Sine adalah salah satu pantai yang wajib dikunjungi di jalur lintas selatan Tulungagung. Akses jalan akan lebih mudah dan lebih dekat jika lewat JLS. Pantai ini memiliki wisatawan yang cukup ramai dan menjadi destinasi yang cocok bagi penikmat seafood,” tulisnya.
Dengan keindahan alamnya yang memukau dan beragamnya fasilitas yang ditawarkan, Pantai Sine memberikan pengalaman liburan saat weekend yang tidak terlupakan bagi wisatawan yang berkunjung. Jadi, jangan ragu untuk menjadikan Pantai Sine sebagai destinasi liburan berikutnya!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id
Writer: Azmi Azaria Fidaroini/Magang
Editor: Dwi Lindawati