TUBAN, Tugujatim.id – Nasib sial dialami Astini, 47, warga Dusun Gambor, Desa Jegulo, Kecamatan Soko, Kabupaten Tuban, Jawa Timur. Dia menjadi korban perampok perhiasan yang mencuri dengan kekerasan saat perjalanan pulang usai membeli perhiasan di Pasar Desa Prambontergayang, Minggu (12/01/2025).
Terduga perampok perhiasan berinisial AM, 30, warga Desa Sugihwaras, Kecamatan Parengan, berhasil ditangkap oleh warga yang mendengar teriakan korban. Momen penangkapan tersebut sempat direkam oleh warga dan kini viral di media sosial.
Peristiwa terjadi sekitar pukul 09.00 WIB di Jalan Desa Prambontergayang, Kecamatan Soko. Berdasarkan keterangan polisi, korban membawa satu kalung emas beserta bandul, lima gelang perak, dan uang tunai Rp910.000 yang disimpan dalam tas cokelat bertuliskan Moschino.
Saat korban mengendarai motor sambil menjepit tas di tangan kirinya, terduga pelaku perhiasan tiba-tiba memepet kendaraan dari sisi kiri. Pelaku lalu menarik tas korban dengan paksa hingga korban hampir terjatuh. Setelah berhasil merampas, pelaku kabur menggunakan motor.

Korban spontan berteriak minta tolong sehingga menarik perhatian warga sekitar. Tanpa ragu, beberapa warga mengejar pelaku hingga akhirnya berhasil menangkapnya.
Penangkapan ini direkam oleh salah satu warga dan kemudian diunggah ke media sosial, yang langsung menarik perhatian warganet.

Kasat Reskrim Polres Tuban AKP Dimas Robin Alexander mengatakan, pelaku kini telah diamankan bersama barang bukti berupa satu kalung emas beserta bandul, lima gelang perak, uang tunai Rp910.000, serta surat-surat pembelian perhiasan.
“Pelaku kami amankan bersama barang bukti lengkap. Nilai kerugian korban mencapai Rp6.960.000,” ujar AKP Dimas Robin, Senin (13/01/2025).
Baca Juga: Nikmati Ngopi Seru sambil Ngegym di Copte Tuban: Rekomendasi Cafe Unik Favorit Pelanggan
Dimas juga menjelaskan, pelaku akan dijerat Pasal 365 KUHP tentang Pencurian dengan Kekerasan. Ancaman maksimal 9 tahun penjara.
“Pelaku kini menjalani proses hukum lebih lanjut di Polres Tuban,” tambahnya.
Video penangkapan pelaku yang diunggah ke media sosial memperlihatkan detik-detik warga menghentikan pelaku dan menyerahkannya ke polisi. Video ini mendapat beragam tanggapan dari warganet, mulai dari pujian atas keberanian warga hingga imbauan untuk meningkatkan keamanan di wilayah tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id
Writer: Mochamad Abdurrochim
Editor: Dwi Lindawati