MALANG, Tugujatim.id – Berita duka menyelimuti Kota Batu. Sebab, Achmad Yurianto, salah satu putra terbaik Kota Batu sekaligus eks Jubir Satgas Covid-19 untuk Pemerintah Indonesia itu kini telah berpulang pada Sabtu (21/05/2022).
Achmad Yurianto meninggal dunia sekitar pukul 18.50 WIB di Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Kota Malang. Dia meninggal karena kanker usus yang dideritanya.
Jenazahnya kemudian disemayamkan di rumah duka di Jalan Ir Soekarno, Kota Batu. Saat mobil ambulans RSSA Kota Malang tiba di rumah duka sekitar pukul 21.20, sejumlah warga setempat tampak melayat.
Kursi-kursi pelayat mulai ditata usai mobil ambulans jenazah Achmad Yurianto tiba. Beberapa keluarga dan kerabat juga tampak diselimuti duka yang mendalam. Kini rumah bernomor 31 itu mulai dipadati para pelayat.
“Beliau orangnya baik, sering nyapa saat ketemu warga. Beliau asli kelahiran sini, ini rumahnya sejak kecil. Beliau orangnya juga gak neko-neko dan sederhana,” kata Takim, warga setempat yang turut melayat di rumah duka pada Sabtu malam (21/05/2022).
Dia mengaku terakhir ketemu almarhum beberapa tahun yang lalu. Sebelum kemudian almarhum berdinas di Jakarta mengemban tugas sebagai jubir Covid-19 untuk pemerintah Indonesia.
Mobil ambulans yang datang membawa jenazah Achmad Yurianto, eks jubir Covid-19, di rumah duka di Kota Batu, Sabtu malam (21/05/2022).(Foto: M. Sholeh/Tugu Malang)
Jenazah Achmad Yurianto, eks jubir Covid-19, saat tiba di rumah duka di Kota Batu, Sabtu malam (21/05/2022).(Foto: M. Sholeh/Tugu Malang)
—
Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim ,
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim